Suara.com - Gaya berbusana para anggota kerajaan Inggris memang sering dijadikan acuan tren fesyen. Terutama untuk gaun pernikahan.
Di antara para bangsawan, gaun pernikahan Kate Middleton ternyata masih jadi yang paling populer saat ini, mengalahkan Putri Diana dan Meghan Markle. Hal itu berdasarkan penusuran oleh pakar mode di Boohoo.
Mereka meneliti jumlah orang yang menelusuri gaun pengantin di Inggris Raya setiap bulan. Kemudian dirangkum menggunakan data dari penelusuran Google dan daftar selebritas yang menikah antara tahun 1923 hingga 2023.
Kate Middleton sendiri menikah dengan Pangeran William pada April 2011 lalu. Meski telah 12 tahun lalu, gaun pengantin Putri Wales itu masih menjadi yang teratas sebagai gaun pengantin paling populer sepanjang masa, dengan rata-rata 9.300 pencarian per bulan.
Ketika itu, Kate mengenakan gaun karya desainer Inggris Alexander McQueen, yang menyebabkan minat penelusuran pada kata kunci "gaun pengantin" melonjak hingga 900 persen.
Sebagaimana diberitakan Expresa, posisi kedua dan ketiga juga ditempati anggota Keluarga Kerajaan, Meghan Markle dan mendiang Putri Diana. Meghan yang keluar dari anggota Keluarga Kerajaan dua tahun lalu itu mengenakan gaun Givenchy saat pernikahannya dengan Pangeran Harry pada 2018 lalu.
Ia memilih bentuk yang lebih sederhana yang akan memudahkannya berjalan-jalan. Minat pencarian terhadap gaun tersebut meningkat sebesar 614 persen pada tahun 2018, dan gaun Meghan masih mendapatkan rata-rata 8.100 pencarian dalam sebulan.
Sedangkan gaun pengantin Putri Diana mendapatkan rata-rata 3.900 pencarian dalam sebulan. David dan Elizabeth Emanuel menciptakan pakaian Diana, yang kabarnya terlalu banyak kain, sehingga harus dililitkan di dalam kereta.
Anggota kerajaan lain yang masuk daftar ialah Lady Kitty Spencer yang berada di posisi ke-11. Juga Putri Beatrice yang berada di posisi ke-12.
Baca Juga: Dituding Sengaja Pamer Belahan Dada di Ultah Anak, Cara Shandy Aulia Klarifikasi Dinilai Berkelas
Seorang juru bicara Boohoo berkata bahwa gaun pengantin selebriti seringkali menjadi faktor utama tren mode.
"Temuan ini menunjukkan bahwa meskipun pernikahan adalah urusan pribadi dengan keluarga dan teman dekat, bangsawan terkenal seperti Princess of Wales dan Duchess of Sussex cenderung memiliki minat yang jauh lebih tinggi dalam kehidupan mereka dan gaun pengantin yang mereka kenakan," katanya.
Berita Terkait
-
Mewah! Gaun Pengantin Valencia Tanoe Istri Kevin Sanjaya Ternyata Rancangan Desainer Taylor Swift di The Eras Tour
-
Pangeran Harry dan Meghan Markle Dituding Manfaatkan Gelar Kerajaan Anak-Anaknya Demi Cuan, Apa Iya?
-
Begini Cara Pangeran William Agar Sang Anak Tetap Kenal dengan Mendiang 'Putri Diana'
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Terpopuler: Anak Purbaya Viral Sindir Gibran hingga 4 Bansos Cair November 2025
-
6 Shio Paling Beruntung 3 November 2025: Rezeki Melimpah, Keuangan Lancar
-
5 Rekomendasi Lip Balm Terbaik yang Bisa Mencerahkan Bibir Jadi Pink
-
5 Fakta Unik Keraton Solo: Berdiri Sejak Kapan?
-
7 Facial Wash Mengandung Niacinamide dan Salicylic Acid untuk Kulit Cerah Bebas Jerawat
-
5 Produk Viva yang Ampuh Hilangkan Bekas Jerawat, Harga Mulai Rp6 Ribu Saja
-
3 Rekomendasi Lipstik Viva dan Pilihan Warna Terbaiknya, Mulai Rp14 Ribu
-
5 Fakta Ompreng 'Palsu' MBG: Diduga Tidak Halal dan Pakai Bahan Berbahaya!
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Hoka Terbaik Buat Medan Ekstrem
-
4 Moisturizer Viva untuk Flek Hitam dan Kerutan usia 40-an, Harga Murah Meriah