Suara.com - Kedekatan Boy William dengan Ayu Ting Ting mulai masuk ke tahap selanjutnya. Setelah keduanya tampak dekat dan sering menghabiskan waktu bersama, kini Boy William memberanikan diri membawa Ayu Ting Ting untuk bertemu keluarganya.
Dalam video trailer yang diunggah di kanal Youtube BW., memperlihatkan Boy William yang mengajak Ayu Ting Ting bertemu keluarga besar, khususnya sang ibu dan omanya.
Pada trailer singkat tersebut, membahas mengenai keseriusan hubungan keduanya. Terlihat juga cuplikan Boy William yang memperkenalkan Ayu Ting Ting kepada ibu dan oma.
"Mom, Ayu Mom kenalin Mom," ujar Boy William dalam video yang diunggah kanal Youtubenya, Selasa (4/4/2023).
Tidak hanya itu, dalam cuplikan lainnya, ibu dari Boy William juga mempertanyakan perasaan Ayu Ting Ting kepada putranya itu. Ia bertanya apakah pelantun lagu Alamat Palsu itu menyukai Boy William atau tidak.
"Kamu demen sama dia?" tanya ibu Boy William.
Meski demikian, untuk keseluruhan video tersebut juga belum tuntas. Nantinya Boy William akan mengunggah video perkenalan itu di kanal Youtube pribadinya.
Video trailer itu lantas langsung mengundang banyak komentar dari warganet. Beberapa mengomentari mengenai keseriusan Boy William kepada Ayu Ting Ting. Apalagi, pembawa acara Indonesian Idol ini sudah ada di tahap perkenalan orang tua.
Terkait keseriusan seorang pria sendiri pada dasarnya bisa terlihat dari bagaimana cara mereka memperlakukan wanita. Melansir laman Two Drifters, berikut beberapa tanda seorang pria serius ingin menikahi pasangannya.
Baca Juga: CEK FAKTA: Ayu Ting Ting Murtad Demi Harta Boy William, Direstui Ayah Rozak
1. Tidak takut membahas masa depan
Tanda seorang pria serius dengan wanitanya yaitu mereka tidak takut membahas masa depan. Biasanya, mereka akan membicarakan mengenai masa depan dan rencana jangka panjang mengenai hubungan dan kehidupannya.
2. Menggunakan kata “kita” dibanding “aku”
Mereka yang serius pasti lebih sering menggunakan “kita” dibanding “aku”, Hal ini karena mereka berfokus pada kebersamaanya dengan pasangan. Itu juga bisa menjadi tanda kalau ia tidak hanya fokus pada dirinya sendiri.
3. Selalu dilibatkan dalam mengambil keputusan
Pria yang serius pasti akan selalu melibatkan wanitanya dalam mengambil sebuah keputusan. Hal ini karena mereka mengutamakan kebersamaan dalam setiap keputusan yang diambil. Selain itu, mereka juga mengutamakan keputusan itu tidak hanya untuk dirinya, tetapi wanitanya. Oleh karena itu, setiap mengambil keputusan, ia akan selalu melibatkan pasangannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
7 Sunscreen Tone Up di Indomaret untuk Cerahkan Wajah, Mulai Rp17 Ribuan
-
5 Cat Rambut yang Ampuh Tutupi Uban di Alfamart, Harga Mulai Rp14 Ribuan
-
5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
-
5 Merek Vitamin B Complex Terbaik untuk Jaga Energi dan Saraf Usia 45 ke Atas
-
5 Fakta Keluarga Manohara Odelia Pinot, yang Kini Putus Hubungan dengan Sang Ibunda
-
5 Toner Centella Asiatica Murah Alternatif SKIN1004, Hilangkan Chicken Skin dan Tenangkan Kulit
-
Timothy Ronald Kupas Cara Raditya Dika Mengelola Investasi demi Kebebasan Finansial
-
6 Lipstik Matte yang Minim Transfer dan Ringan di Bibir, Murah Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Dehumidifier untuk Serap Kelembapan, Harga di Bawah Rp1 Juta
-
3 Zodiak yang Hidupnya Makin Lancar Setelah 12 Januari 2026