Suara.com - Masturbasi merupakan salah satu cara yang dilakukan untuk mencapai kepuasan seksual meski tanpa pasangan. Meski jarang wanita yang secara gamblang menyebut pernah masturbasi, bukan berarti hal ini tak pernah dilakukan kaum hawa.
Menurut Dokter Boyke, wanita juga terbilang cukup sering melakukan masturbasi untuk mendapatkan kepuasan seksual. Hal ini ia ungkapkan saat menjadi bintang tamu di salah satu program televisi.
Akun TikTok boykewomenscare berbagi potongan video dari Tonight Show di NET TV. Saat itu, salah satu host bertanya apakah wanita juga ada keinginan untuk masturbasi.
Dokter Boyke kemudian mengungkapkan bahwa wanita sama dengan pria yang juga bisa melakukan masturbasi. "Beberapa cewek-cewek yang tidak bisa orgasme dengan laki-lakinya biasanya dia akan melakukan masturbasi," jelas dokter Boyke.
Host lainnya, Desta Mahendra, kemudian bertanya apa yang digunakan saat masturbasi. Dokter Boyke kemudian menjelaskan banyak alat yang bisa digunakan untuk wanita bermasturbasi.
"Ya bisa pakai tangan, bisa menggunakan berbagai macam dildo, dan sebagainya ya asal jangan pakai terong atau timun aja," kata seksolog 66 tahun ini.
Sayuran sebagai alat masturbasi dinilai terlalu rentang patah dan berbahaya. "Susah ngambilnya kan," lanjut Dokter Boyke.
Masturbasi untuk wanita juga rupanya memiliki sejumlah manfaat untuk tubuh. Hal ini di antaranya seperti menurunkan kecemasan, meningkatkan suasana hati, bahkan membuat tidur lebih nyenyak.
Kendati demikian, masturbasi juga bisa menyebabkan ketergantungan. Hal ini bisa menjadi pertanda buruk terlebih saat sudah mengganggu pada hubungan sosial atau pasangan.
Baca Juga: Wajib Tahu! Dokter Boyke Ungkap Bahaya Gunduli Rambut Kemaluan Wanita
Untuk mencegah adanya kecanduan masturbasi, sejumlah cara bisa dilakukan di antaranya seperti memperbanyak kegiatan lain yang lebih positif. Kegiatan tersebut contohnya seperti olahraga, membaca buku, atau menghabiskan waktu bersama keluarga atau teman.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Cara Mengatasi Uban di Usia 50-an Tanpa Harus Cat Rambut
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Flek Hitam? Ini 5 Pilihan Aman yang Sudah BPOM
-
5 Rekomendasi Hair Tonic Penumbuh Rambut agar Tetap Tebal dan Bervolume
-
7 Moisturizer Terbaik untuk Bantu Merawat Kulit Kendur Wanita Usia 50 Tahun
-
5 Sabun Cuci Muka Low pH untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bikin Kulit Tetap Lembap
-
6 Shio Paling Beruntung pada 17 Januari 2026, Keuangan dan Nasib Cerah
-
5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
-
Komitmen Inovasi dan Layanan Sosial, Widya Esthetic Clinic Sabet Penghargaan Bergengsi
-
Inovasi Pakan Kuda Antar Japfa Menangkan Penghargaan di Indonesia Rising Stars Awards 2026
-
Hari Ini Jumat Terakhir Bulan Rajab, Ini Amalan yang Dianjurkan