Suara.com - Tidak terasa sudah akan sampai di penghujung bulan suci penuh keberkahan, Ramadhan di tahun 1444 hijriyah. Bulan penuh keistimewaan dibandingkan bulan-bulan lain, utamanya pada sepuluh malam terakhir sebagai puncak ibadah Ramadhan.
Rasulullah Saw biasanya memperbanyak ibadah di sepuluh malam terakhir Ramadhan untuk menjemput malam lailatul qadar.
Hadist riwayat Al-Bukhari dijelaskan bahwa Aisyah mengatakan, ketika memasuki sepuluh akhir Ramadhan, nabi fokus beribadah, mengisi malamnya dengan ibadah, dan membangunkan keluarganya untuk ikut ibadah.
“Aku selalu menyaksikan beliau beribadah selama Ramadhan hingga menjelang subuh. Bahwasannya Rasulullah Saw beserta keluarganya bangun (untuk beribadah) pada malam 23, 25, 27 khususnya pada malam 29.” (HR. Muslim dan Abi Dzar).
Melansir dari laman NU Online pada Rabu (12/4/2023), para ulama sangat menganjurkan untuk memperbanyak ibadah di malam-malam terakhir Ramadhan.
Zainuddin Al-Malibari dalam Fathul Mu’in, terdapat tiga amalan utama yang sebaiknya dilakukan umat muslim pada sepuluh terakhir Ramadhan, diantaranya.
Perbanyak Sedekah
Apabila diberi kecukupan dan kelebihan, ada baiknya untuk memperbanyak sedekah misalnya menyediakan buka puasa semampunya. Serta berbuat baik pada keluarga, kerabat dan tetangga.
Mengingat bulan Ramadhan adalah diturunkannya Al Quran khususnya di malam-malam lailatul qadar, alangkah baiknya untuk memperbanyak baca Al Quran kapan pun dan dimana pun. Terkecuali tempat yang diharamkan seperti toilet.
Itikaf
Itikaf adalah berdiam diri untuk beribadah di masjid selama sepuluh terakhir Ramadhan, sebagaimana yang dilakukan Rasullah Saw untuk meningkatkan ibadahnya kepada Allah Swt.
Amalan-amalan ini dilakukan demi mengharap ridha Allah Swt dan berharap dapat bertemu dengan malam lailatul qadar.
Pasalnya, beramal pada malam tersebut akan lebih baik dibandingkan malam-malam yang tidak memiliki lailatul qadar. (Shilvia Restu Dwicahyani)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Urutan Hair Care untuk Menghilangkan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau