Suara.com - Mendekati momen Lebaran, tentu Anda akan menyimpan berbagai jenis bahan makanan di kulkas. Kapasitas optimalnya harus digunakan agar bahan makanan yang dimiliki tidak cepat basi. Freezer jadi bagian yang penting dalam hal penyimpanan. Lalu, bagaimana cara menghilangkan bunga es di freezer kulkas agar bisa mendapatkan kapasitas secara maksimal.
Beberapa cara berikut dirangkum dari berbagai sumber dan bisa Anda coba. Meski begitu, sangat disarankan untuk berkonsultasi dengan ahli elektronik yang Anda percaya juga demi menjamin kulkas Anda tidak malah mengalami gangguan atau kerusakan.
1. Membersihkan dengan Air Panas
Cara ini dilakukan dengan menyemprotkan air panas ke bagian freezer. Pertama, hal yang Anda butuhkan tentu adalah air panas, kemudian dimasukkan ke dalam botol semprotan. Perlahan, semprotkan air panas ke bagian bunga es.
Fokuskan di bagian bawah dan samping bunga es yang menempel ke freezer. Tunggu beberapa saat, bunga es akan rontok tanpa perlu dicongkel dengan benda keras.
2. Menggunakan Kipas Angin
Cara kedua yang bisa digunakan adalah memasang kipas angin. Mudah, Anda tinggal menempatkan kipas angin menghadap ke arah pintu kulkas, dan menyalakannya dengan membuka bagian freezer.
Udara hangat yang ada di luar akan terdorong masuk ke bagian dalam freezer sehingga mempercepat proses pembersihan bunga es di bagian dalam freezer.
3. Hair Dryer
Baca Juga: Tips Simpan Camilan Cokelat Selama Lebaran: Jangan Taruh di Dalam Kulkas
Cara membersihkan bunga es di freezer kulkas selanjutnya adalah menggunakan hair dryer. Prinsipnya serupa dengan cara kedua, hanya saja hawa panas yang dialirkan akan lebih intens karena dapat diatur sesuai kebutuhan.
Nyalakan hair dryer pada suhu yang paling panas, berdiri di area yang aman, dan pastikan tidak menyentuh air dari tetesan freezer. Arahkan hair dryer ke dinding bagian dalam freezer. Dalam waktu singkat, bunga es akan rontok.
4. Handuk Hangat
Cara selanjutnya yang bisa digunakan adalah memakai handuk hangat. Cara ini juga cukup sederhana, karena hanya menggunakan handuk dan air panas. Celupkan handuk ke air panas dan peras dengan hati-hati.
Masukkan handuk hangat ini ke dalam freezer, tunggu sejenak. Uap panas yang keluar akan membantu mencairkan bunga es yang menempel. Ulangi beberapa kali hingga bunga es benar-benar bersih.
Cukup mudah dan praktis, kan? Semoga cara menghilangkan bunga es di freezer kulkas di atas berguna untuk Anda. Selamat mencoba!
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
7 Moisturizer Niacinamide untuk Remaja dan Dewasa, Kulit Wajah Auto Cerah!
-
7 Body Lotion yang Wanginya Tahan Lama Kayak Habis Pakai Parfum, Mulai Rp20 Ribuan
-
30 Link Twibbon Hari Guru Nasional 2025 untuk Diunggah ke Media Sosial
-
25 Contoh Ucapan Hari Guru Nasional 2025, Menyentuh dan Penuh Makna
-
25 Ucapan Hari Guru Nasional dari Murid untuk Konten #TerimaKasihGuruku
-
Bukan Cuma Kasino: Macau Kini Jadi Magnet Event Gastronomi dan Budaya Asia
-
Susunan Upacara Hari Guru Nasional 2025, Ini Aturan Berpakaiannya
-
7 Lipstik Glossy Terbaik untuk Bibir Kering, Melembapkan dan Bikin Wajah Lebih Fresh
-
5 Zodiak yang Rata-Rata Diisi oleh Orang Kaya, Punya Sifat Ulet dan Ambisius
-
5 Rekomendasi Foundation Water Based yang Wudhu Friendly, untuk Makeup Natural Seharian