Suara.com - Pengakuan Christian Sugiono yang tak bosan dengan Titi Kamal meski sudah 20 tahun bersama membuat netizen menyindir vokalis Last Child, Virgoun. Ada apa memangnya?
Pasangan artis Christian Sugiono dan Titi Kamal ternyata telah 20 tahun bersama. Keduanya menghabiskan waktu 10 tahun saat masih pacaran dan usia pernikahan mereka kini juga masuk satu dekade.
Meski total sudah 2 dekade bersama-sama, Christian Sugiono mengaku dirinya tidak pernah merasa bosan menjalin hubungan dengan Titi Kamal.
Meski terkadang memang merasa bosan dengan rutinitas harian, namun aktor 42 tahun itu merasa kehadiran istrinya lah yang membuat dirinya bisa mengatasi hal tersebut.
"Bosen kenapa, misalnya nggak ngapa-ngapain, cuma kerja doang, apa begitu begitunya, kan boring, bro," ungkap pria yang akrab disapa Tian itu, dikutip dari cuplikan video yang dibagikan akun Instagram @rumpi_gosip, Senin (1/5/2023).
Tetapi, lantaran baik Tian juga Titi Kamal memiliki tujuan yang sama, hal itu yang membuat mereka bisa tetap bersama sampai sekarang. Aktor keturunan Jerman, China, dan Jawa itu menambahkan kalau cara itu yang selalu mereka lakukan sejak masih pacaran.
"Jadi selalu ada common goals yang mau di-achieve sama-sama dengan partner itu. Supaya kita tahu bahwa gua bisa achieve goal itu sama dia, kalau nggak sama dia gue nggak akan bisa dapat goal itu," ungkap Tian.
Cuplikan video itu pun langsung menyita perhatian netizen. Kebanyakan memuji kesetian antara Christian Sugiono dan Titi Kamal. Di sisi lain juga menyinggung tindakan vokalis Last Child Virgoun yang tengah diterpa kabar perselingkuhan.
Netizen membandingkan perilaku Christian Sugiono yang dinilai lebih tampan tapi tetap mampu setia dengan satu pasangan.
"Tuh virgoun ngaca, sekelas Christian Sugiono yg gagah tampan aja setia, lu yg banyak dakinya lagu-laguan bosen," komentar @hadxxxx.
"Boleh belajar dari si ganteng dong @virgoun_," tulis @delxxxx.
"Iya ini bener lho, bosennya sama situasi, bukan sama orangnya. Itulah sebabnya punya impian yang dikerjakan sama2, jalanin prosesnya itu menyenangkan, dijamin gak akan bosan," kata @chesxxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
7 Lip Balm untuk Merawat Bibir Pecah-pecah, Ada Kandungan SPF
-
The Westin Surabaya Rilis Perayaan Imlek Termewah: Intip 8 Hidangan Emas Menyambut Tahun Kuda Api
-
3 Waktu Terbaik Menggunakan Air Mawar agar Wajah Tetap Segar, Intip Rekomendasi Produknya
-
5 Sunscreen yang Tidak Perih di Mata saat Terkena Air Wudhu, Aman buat Re-apply
-
5 Kandungan Skincare Wajib untuk Wanita Usia 40 Tahun selain Retinol
-
7 Sepatu Walking Murah untuk Kaki Lebar: Ada Pilihan Dokter Tirta, Harga Terbaik 2026
-
5 Kulkas 2 Pintu yang Awet dan Hemat Listrik, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Asam Urat Kumat Bikin Nyeri Sendi, Coba Resep Ramuan Daun Kumis Kucing Ini
-
5 Face Wash Mengandung Salicylic Acid, Hempaskan Kulit Berjerawat Membandel
-
2 Cara Merebus Daun Bidara untuk Turunkan Kadar Kolesterol Jahat