Suara.com - Permasalahan keuangan memang seringkali menjadi perselisihan rumah tangga yang tidak dapat dihindari banyak pasangan. Terlebih, jika suami menjadi pihak yang dominan, dan terlalu perhitungan dalam hal pengeluaran.
Merasa ia yang bekerja dan mencari nafkah, bahasan soal keuangan pun menjadi hal yang sensitif dan takut dibicarakan istri pada suami. Lantas bagaimana cara mengatasinya ya?
Baru-baru ini, seorang pengacara di TikTok, Koko Joseph Irianto memberi saran menghadapi suami yang pelit dan perhitungan dalam memberi uang pada istri. Jalan terakhir, kata dia adalah dengan mencurinya!
"Langkah hukum yang tepat jika suami Anda tidak kasih uang atau pelit adalah curi uangnya. Ya betul, karena mencuri uang suami bukanlah tindak pidana," pungkasnya seperti yang Suara.com kutip dari akun TikToknya @kokojosephirianto, Selasa (16/5/2023).
Artinya, kata dia, istri tidak dapat dipenjara hanya karena mencuri uang suami sesuai dengan pasal 367 ayat 1 KUHP. Yaitu, tidak ada pencurian antara suami dan isteri sepanjang tidak bercerai, di mana hal ini merupakan suatu alasan penghapus penuntutan.
"Maka dari itu silahkan curi uang suami Anda karena anda dilindungi undang-undang, curilah sebelum dicuri pelakor," tambah dia nyeleneh.
Tentu saja saran ini disambut antusias oleh banyak emak-emak dan menjadi inspirasi tersendiri untuk mereka ikuti di rumah. Video ini bahkan telah dilihat lebih daro 2,6 juta kali dengan beragam komentar.
"Setuju!! tapi sayang nya gak berani, paling minta kalau dikasih syukur gak di kasih paling radak sakit hati gitu," kata @user74xxxxx.
"Si abang bisa bae, emak2 jadi sumringaaahh," ucap @emiaxxxxxx.
Baca Juga: 5 Tips Sederhana Terhindar dari Perselingkuhan dalam Rumah Tangga
"Cucok jadi presiden kita," tambah @tattxxxxx.
"Yang pernah pasti ngakak or senyum-senyum," ungkap @justxxxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Condovilla, Pilihan Hunian Baru Anak Kota yang Nyaman dan Punya Nilai Lebih
-
5 Rekomendasi Sepatu dengan Bantalan Empuk, Cocok untuk Lansia Nyeri Lutut
-
Lansia Cocoknya Pakai Sepatu Apa? Cek Rekomendasi yang Empuk Anti Nyeri Sendi
-
5 Bedak Padat Mengandung SPF, Lindungi Wajah dari Bahaya Fatal Sinar UV
-
CPNS 2026 Dibuka Kapan? Simak Informasi Terkini dan Prediksi Jadwalnya.
-
5 Salep Pereda Nyeri Sendi di Apotek, Cocok untuk Lansia yang Sering Sakit Lutut
-
5 Rekomendasi Panci Presto Anti Lengket dan Hemat Gas, Harga Terjangkau
-
5 Bedak Translucent yang Bagus dan Murah untuk Mengunci Makeup dengan Sempurna
-
Urutan Skincare Pagi dan Malam untuk Flek Hitam Usia 50-an, Harga Murah Meriah
-
5 Sepatu Gunung Lokal yang Lebih Murah dari Salomon, Kualitas Tak Kalah Premium