Suara.com - Belakang ini di Los Angeles, Amerika dihebohkan dengan penyebaran narkotika zombie. Narkotika zombie yang diedarkan yaitu xylazine atau obat penenang hewan. Para pecandu yang mengonsumsi ini mengalami reaksi menggerogoti dagingnya sendiri.
Xylazine sendiri memiliki dampak seperti heroin maupun fentanil. Namun, obat satu ini sendiri rupanya bukanlah sesuatu ilegal atau terlarang. Oleh sebab itu, banyak masyarakat yang mudah membeli dan mengonsumsinya.
Melansir Drugs, xylazine memang memiliki sifat ketergantungan atau kecanduan. Hal ini memberikan orang yang mengonsumsi sulit untuk berhenti. Padahal, mengonsumsi obat satu ini juga memberikan beberapa efek samping di antaranya sebagai berikut.
Efek samping xylazine
- Detak jantung melambat
- Pengelihatan kabur
- Depresi sistem saraf puasa (SSP)
- Perasaan kaget
- Hipotensi atau tekanan darah rendah
- Hopotermia atau penurunan suhu tubuh berbahaya
- Hiperglikemia atau kada glukosa darah tinggi
- Gejala penarikan obat parah
- Miosis
- Ulserasi kulit nekrotik yang parah
- Koma
- Kematian
Itu dia berbagai gejala buruk yang dapat terjadi jika dikonsumsi manusia. Banyaknya dampak buruk tersebut karena memang pada dasarnya penggunaan xylazine untuk hewan. Biasanya, dokter hewan akan memberian obat penenang, pereda rasa nyeri kepada hewan seperti anjing, kucing, sapi, hingga kuda.
Namun, beberapa tahun terakhir memang sering terdapat xylazine dengan kombinasi bahan fentanil dan heroin yang dijual secara ilegal di jalan. Beberapa orang menggunakan obat satu ini melalui injeksi suntikan ke dalam tubuh.
Selain kecanduan dan beberapa gejala lainnya jika obat ini diberhentikan yaitu membuat adanya perubahan pengelihatan, melumpuhkan migrain, serta kecemasan parah.
Sementara itu, baru-baru ini xylazine disebutkan sebagai narkotika zombie. Pasalnya, efek samping pada pencandu seperti bergerak seperti zombie. Kondisi itu membuat para pecandu sampai menggerogoti dagingnya sendiri hingga bolong dan membusuk.
Addiction expert, Cary Quashen di Amerika mengatakan, pihaknya pernah melihat dugaan kasus overdosis fentanil. Namun, ketika dilihat, korban mengalami bagian otot lengan yang membusuk.
"Seorang wanita datang dan saudara perempuannya meninggal karena overdosis fentanil. Tapi bukan hanya overdosis fentanil, kulitnya mulai membusuk, termasuk otot-otot di kaki dan lengannya. Jadi itu adalah tanda pasti xylazine," ungkap Quashen.
Baca Juga: Hati-hati Narkotika Zombie! Bikin Pecandu Gerogoti Daging Sendiri hingga Kulit dan Otot Membusuk
Berita Terkait
Terpopuler
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen untuk Hilangkan Kerutan, Murah Meriah Mudah Ditemukan
- 6 Hybrid Sunscreen untuk Mengatasi Flek Hitam di Usia Matang 40 Tahun
- 22 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Oktober: Klaim Pemain 112-113 dan Jutaan Koin
Pilihan
-
6 Fakta Isu Presiden Prabowo Berkunjung ke Israel
-
Harga Emas Antam Hari Ini Cetak Rekor Tertinggi Pegadaian, Tembus Rp 2.565.000
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
Terkini
-
7 Skin Tint yang Murah dan Bagus, Ampuh Tutupi Flek Hitam di Wajah
-
5 Moisturizer Terbaik untuk Garis Penuaan, Anti-Aging Terbaik 2025
-
Profil dan Latar Belakang KH Anwar Manshur, Pengasuh Ponpes Lirboyo yang Disinggung Trans7
-
5 Fakta Terbaru Kasus Kepsek SMAN 1 Cimarga Tampar Murid Merokok, Kini Dinonaktifkan
-
Dari Tradisi ke Teknologi: Desa Sambirejo Bangun Masa Depan Lewat Pendidikan dan Literasi Digital
-
Biodata, Umur, dan Kekayaan Dheninda Chaerunnisa: Anggota DPRD Gorut yang Lagi Disorot
-
5 Sunscreen Tone Up Murah di Indomaret, Bikin Wajah Cerah Seketika
-
Siapa Pemilik Pondok Pesantren Lirboyo? Ini Tokoh Paling Berpengaruh
-
5 Parfum Evangeline yang Best Seller, Aroma Memikat Mulai Rp18 Ribuan
-
9 Tone Up Sunscreen untuk Menyamarkan Flek Hitam dan Mencerahkan Wajah