Suara.com - Setelah tampil menawan dengan kebaya hingga rancangan desainer mancanegara, kini Raline Shah tampak anggun mengenakan gaun karya desainer lokal asal Medan di Cannes Film Festival 2023.
Perempuan berusia 38 tahun itu hadir sebagai tamu pada pemutaran film La Passion de Dodin Bouffant yang dibintangi oleh aktris legendaris Juliette Binoche. Film ini berhasil masuk nomonasi dan berkompetisi dengan film yang tidak kalah keren lainnya.
Masih bernuansa biru, kali ini Raline mengenakan gaun biru muda karya desainer muda asal tanah kelahiran Medan, yaitu Hester Pang. Busana ini membuat pemeran film 5 CM itu selaiknya salah satu putri Disney, yakni Cinderella.
Raline mengatakan secara sengaja ingin berkolaborasi dengan desainer muda berbakat, agar semakin membuka kesempatan karyanya tampil ke ajang internasional sehingga bisa dilihat dunia.
“Sama seperti halnya Cannes Film Festival yang membukakan banyak pintu bagi pekerja seni film seperti saya, saya pun ingin melakukan hal yang sama dengan menggandeng para talenta berbakat ini,” ujar Raline melalui keterangan yang diterima suara.com, Jumat (16/5/2023).
Potret Raline seperti Cinderella karena siluet gaun bagian bawahnya lebar, dengan membiarkan bagian pundak dan bahan terekspos sepenuhnya.
Ditambah gaya rambutnya yang dibiarkan klimis sekaligus berombak, membuatnya menyerupai Cinderella yang diceritakan kehilangan sepatu kaca di tangga istana.
Belakangan perancang busana Heater Pang menjelaskan jika busana buatannya untuk Raline terinspirasi era Victoria, yang mencerminkan keanggunan dan keindahan busana era tersebut khususnya di tahun 1870an.
Heater menambahkan gaun akan sangat selaras dengan karakter Raline yang bersinar karena kepercayaan diri yang besar.
"Banyak aksen yang menandaskan kegemilangan era tersebut yang saya ciptakan untuk koleksi ini, misalnya siluet unik pada bagian pinggul, bentuk hour glass , serta pemilihan warna biru cerah yang melambangkan langit dan air yang jernih, kedamaian dan kemurnian,” terang Heater.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis
-
5 Parfum Murah Pria Tahan Lama Mirip Bleu de Chanel, Mulai Rp200 Ribuan
-
Begini Cara Warga Kertabumi Ubah Plastik Bekas Jadi Penghasilan Jutaan
-
5 Lip Balm Rp50 Ribuan untuk Lembapkan Bibir Kering dan Keriput di Usia 50 Tahun