Suara.com - Lari menjadi salah satu olahraga yang banyak digemari masyarakat. Hal ini karena olahraga lari tidak memerlukan banyak alat dan semua orang dapat melakukan. Sebab olahraga lari ini tidak begitu sulit, beberapa orang mencoba untuk ikut berbagai kompetisi lari yang ada.
Meski demikian, bagi kamu yang tertarik ikut kompetisi lari ini tidak bisa sembarangan. Pasalnya kompetisi lari tanpa persiapan yang tepat dapat membahayakan. Pelatih Lari BFI RUN 2023, Andi Sugiyanto mengatakan, dalam melakukan olahraga lari ini butuh persiapan yang matang.
Jika seseorang mengikuti kompetisi lari tidak sesuai kemampuannya, itu justru tidak sehat. Oleh sebab itu, penting bagi para pemula yang ingin mencoba olahraga lari sesuaikan dengan kemampuan fisik masing-masing.
Selain itu, Andi menjelaskan, terdapat beberapa tips yang perlu diperhatikan para pemula yang ingin mengikuti kompetisi lari, di antaranya sebagai berikut.
1. Mental dan fisik
Andi mengatakan, mental dan fisik menjadi faktor penting yang harus dipersiapkan ketika ingin ikut kompetisi lari. Hal ini karena mental dan fisik yang akan menunjang kemampuan saat melakukan olahraga lari. Dengan mental dan fisik yang siap, itu akan membuat diri sendiri menjadi lebih yakin dalam melakukan kompetisi apapun jenis perlombaannya.
“Penting untuk bisa siap mental fisik apapun race-nya. Jadi itu yang membuat kita siap dalam melakukannya,” ucap Andi dalam acara konferensi pers BFI RUN 2023, Rabu (7/6/2023).
2. Jangan terpancing teman
Setiap orang memiliki kemampuan yang berbeda. Jika teman memiliki kemampuan yang lebih, tidak perlu ikut-ikut. Hal ini karena kemampuan dan porsi latihannya berbeda. Andi mengatakan, bagi pemula, penting untuk bisa memilih jenis olahraga yang sesuai. Pasalnya, jika dipaksakan akan berpotensi menimbulkan bahaya, bahkan kematian.
Baca Juga: Pamer Otot dan Perut Rata, Penampilan Wulan Guritno saat Workout Tetap Menggoda
“Ketika race jangan terpancing temannya, sesuaikan dengan tingkat latihan masing-masing karena sama aja kayak bunuh diri, nanti ada yang meninggal,” jelas Andi.
Tidak hanya itu, bagi mereka yang sudah terbiasa berlari juga disarankan untuk tidak memaksa para pemula mengikuti kelas kompetisinya. Pastikan bagi pemula untuk mengikuti kelas sesuai kemampuannya.
“Untuk pemula, jangan sampai menceburkan orang, yg udah biasa lari juga jangan asal ajak aja Ikutin yang pendek dulu sesuai latihan. Bikin race yang sesuai, adaptasi dulu, enjoy. Karena kalo udah bisa jadi terbiasa,” sambungnya.
3. Makanan harus dijaga
Hal penting lain bagi para pemula untuk kompetisi lari yaitu makanan. Andi menjelaskan, pastikan konsumsi makanan dengan gizi yang cukup dan sesuai. Selain itu, penting juga menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik. Jangan sampai tubuh kekurangan cairan saat lari yang dapat berdampak buruk.
“Konsumsi karbohidrat, lemak, protein perlu vanget, asupannya jangan kurang. Karbohidrat perlu soalnya intensitas lari panjang. Selesai latihan coba konsumsi makanan mengandung serat dan protein perlu. Selain itu, selesai latihan minum jangan sampai telat untuk recovery karena kekurangan cairan visa overheated,” ujar Andi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Timothy Ronald Kupas Cara Raditya Dika Mengelola Investasi demi Kebebasan Finansial
-
6 Lipstik Matte yang Minim Transfer dan Ringan di Bibir, Murah Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Dehumidifier untuk Serap Kelembapan, Harga di Bawah Rp1 Juta
-
3 Zodiak yang Hidupnya Makin Lancar Setelah 12 Januari 2026
-
Seni Olfaktori: Mengunci Mood Lewat Aroma Dessert yang Bisa Dimakan
-
5 Shio Paling Hoki pada 12-18 Januari 2026, Pintu Rezeki Terbuka Lebar
-
Terpopuler: Alasan Aurelie Moeremans Gratiskan Buku Broken Strings hingga Bahaya Child Grooming
-
6 Shio Paling Beruntung 12 Januari 2026, Awal Pekan Panen Hoki
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis