Suara.com - Bukan hanya umat Muslim, berkurban di Hari Raya Idul Adha juga ikut dimeriahkan oleh pengikut umat agama lain, seperti dr Richard Lee. Dalam TikTok milik sang istri, Reni Effendi tampak menyambangi peternakan sapi untuk ikut membeli hewan kurban.
Menurutnya, hal tersebut adalah salah satu permintaan dr Richard Lee yang ikut berkurban, berbagi pada masyarakat dan orang yang membutuhkan. Sayangnya, suaminya sedang sibuk bekerja, sehingga dirinya lah yang mewakilkan untuk mencari sapi kurban.
"Hari ini aku lagi main-main di kandmag sapi. Aku mau liat-liat sapi untuk hari raya kurban nanti," pungkasnya seperti yang Suara.com kutip pada Kamis (29/6/2023).
Saat berada di peternakan sapi, wanita yang juga berprofesi sebagai dokter tersebut pun memilih sapi berukuran besar dengan harga Rp35 juta. Saat itu, kata Reni, dr Richard Lee memintanya membeli dua ekor sapi untuk di kurbankan.
"Pilih sapinya yg paling gede. Ternyata dapet budgetnya dr suami beli dua katanya," ujar dia lagi.
Melalui kurban atas nama Athena Group ini, dr Richard dan istrinya berharap bisa bermanfaat untuk banyak orang, dan mereka yang menerimanya bisa ikut berbahagia.
"Semoga hasil kurban ini bermanfaat untuk banyak orang dan banyak orang yang berbahagia menerima hasil kurbannya," tutup dia.
Dalam akun TikToknya, tak sedikit warganet yang bertanya-tanya, bolehkah non Muslim ikut berkurban seperti dr Richard Lee dan istrinya.
Pengasuh pondok Pesantren Al-Bahjah, Cirebon, KH. Yahya Zainul Ma'arif atau lebih dikenal Buya Yahya, memberikan penjelasan soal ini.
Baca Juga: Sosok Pria Rambut Panjang di Samping Presiden Jokowi Salat Idul Adha di Yogyakarta
Dalam video di kanal YouTube Buya Yahya yang diunggah Agustus 2019, Buya Yahya mendapat pertanyaan dari salah satu jamaahnya.
"Bagaimana hukumnya jika ada penganut agama lain ikut menyumbang hewan kurban di salah satu masjid lalu dagingnya dibagikan untuk masyarakat setempat?" demikian bunyi pertanyaan tersebut.
Buya Yahya mengatakan berkurban adalah kewajiban seorang muslim saja. Sehingga jika ada orang non muslim ikut berkurban, tak ada nilai dari kurban itu sendiri.
"Tapi kalau mereka ingin berkurban, maksudnya ingin berderma itu sah-sah saja. Bahkan di dalam Islam terjalin suatu keindahan," kata Buya Yahya.
Lebih lanjut Buya Yahya menjelaskan, daging kurban yang berasal dari orang non muslim sifatnya hadiah. Dan kata dia, orang muslim boleh menerima hadiah dari penganut agama lain.
"Jadi kita tuh boleh menerima hadiah. Jadi kalau hari raya korban ada orang nonmuslim atau orang kafir yang memberikan sapi untuk disembelih kurban, sah, tapi tidak jatuh korban, ya sudah disembelih saja, dimakan kaum muslimin," ujarnya menjelaskan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Skincare Glycolic Acid untuk Pudarkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
-
Terpopuler: Sunscreen Terbaik untuk Atasi Flek Hitam Usia 40-an, Promo Menarik di Superindo
-
5 Pilihan Moisturizer Wardah untuk Usia 50 Tahun agar Kulit Tetap Lembap
-
3 Bedak Padat Mustika Ratu untuk Samarkan Garis Halus Usia 40 ke Atas
-
Puasa Berapa Hari Lagi? Ini Jadwal Penetapannya dari Kemenag, NU dan Muhammadiyah
-
Promo LotteMart Daebak, Diskon Gede hingga 50 Persen Sampai 18 Januari
-
7 Cara Mengatasi Uban di Usia 50-an Tanpa Harus Cat Rambut
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Flek Hitam? Ini 5 Pilihan Aman yang Sudah BPOM
-
5 Rekomendasi Hair Tonic Penumbuh Rambut agar Tetap Tebal dan Bervolume
-
7 Moisturizer Terbaik untuk Bantu Merawat Kulit Kendur Wanita Usia 50 Tahun