Suara.com - Komika Arafah Rianti membagikan video kondisi kaca mobil temannya yang dipecahkan oleh orang tak dikenal. Ia tampak syok dan tak menyangka lantaran hanya meninggalkan mobil itu sebentar.
Video tersebut ia bagikan melalui akun TikTok arafahrianti02. Dalam video tersebut, ia dan temannya tampak terdengar kaget sekaligus panik melihat kondisi mobil yang sudah kacau.
"Parah banget ini di Depok. Brutal banget ini. Kacau, bro, ini mobilnya," kata Arafah yang terdengar sangat terkejut.
"Ya Allah, jadi mobil teman aku benar-benar diini (dipecahkan kacanya). Padahal tadi kita ke sana, terus tadi Pale juga sempat kayak ke bawah gitu," jelasnya. Arafah juga sempat turun mengecek mobil dan tak terjadi apa-apa saat itu.
Terlihat bagian jok mobil sudah dipenuhi serpihan kaca jendela yang pecah. Arafah dan temannya tak habis pikir lantaran mobil itu ditinggalkan kurang dari 1 jam.
"Ini kita tinggal nggak sampai satu jam, dan ini dia berarti cepat banget," ungkap wanita 25 tahun itu.
Arafah juga menyebutkan bahwa mobil miliknya terparkir tidak jauh dari sana. Semakin mengejutkan kejahatan tersebut terjadi di daerah dekat polsek.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video tersebut.
"Ucapan mama ada benarnya ternyata. Kirain mobil bakalan aman. Jangan sampai ninggalin laptop ataupun HP di mobil. Nggak nyangka bakalan kayak gini," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Rumah Ashanty Dibobol Maling, Pelaku Gondol Koleksi Barang Mewah
Warganet lain ikut berkomentar. "Arafah auto kecewa dengan Depok pride-nya," ujar warganet ini.
"Mobil gue malahan lagi di parkir di depan rumah, belum ada 15 menit ditinggalin, pas dilihat lagi udah dipecahin kacanya," tulis warganet lain di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Sabtu (1/7/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
5 Inspirasi OOTD Rompi Lepas yang Stylish, Bikin Baju Lebaran 2026 Kamu Makin Kece
-
6 Moisturizer yang Bisa Dipakai Siang dan Malam: Praktis, Aman Tidak Mengiritasi
-
5 Rekomendasi Kulkas Terbaik untuk Menyimpan ASI, Suhu Stabil dan Hemat Energi
-
Tanggal 16 Januari 2026 Libur Apa? Ini Ketentuannya Menurut SKB 3 Menteri
-
Menopause dan Kesehatan: Tips Ahli Mengatasi Bintik Matahari dan Kerutan
-
5 Rekomendasi Bahan Hijab yang Mudah Dibentuk dan Nyaman Dipakai, Tampil Stylish Tanpa Ribet
-
5 Rekomendasi Hair Tonic untuk Masalah Rambut Rontok dan Beruban
-
Sunscreen SPF Berapa yang Bagus untuk Anti Aging? Ini 5 Pilihan di Bawah Rp100 Ribu
-
5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah yang Bisa Telepon dan Balas WhatsApp, Fungsional