Suara.com - Jeje Govinda akhirnya buka suara terkait kasus perselingkuhan Syahnaz Sadiqah dan Rendy Kjaernett. Rupanya, Jeje memilih untuk menyelesaikan masalahnya secara internal dan memaafkan perbuatan istrinya tersebut.
Dalam video yang diunggah di kanal Youtubenya, Jeje mengatakan, dalam rumah tangga tidak yang lebih baik. Justru di antara kedua pasangan harus sama-sama belajar untuk menjadi lebih baik setiap harinya.
Oleh sebab itu, Jeje meminta agar masyarakat bisa mendoakan rumah tangganya. Ia juga meminta agar dirinya dengan Syahnaz Sadiqah bisa melewati masalah yang ada. Jeje mengatakan, semoga kejadian ini bisa membuat rumah tangganya menjadi lebih baik lagi.
"Dari kita berdua ngucapin terima kasih atas support dan doanya. Kita masih minta terus support dan doa dari kalian, semoga kita bisa melewati ini semua dan berubah lebih baik lagi sama-sama," ungkap Jeje.
Pernyataan Jeje itu langsung menuai banyak pujian dari warganet. Beberapa salut dengan Jeje yang memilih memaafkan Syahnaz Sadiqah.
Namun, tidak sedikit juga warganet lainnya yang justru mencibir keputusan Jeje. Beberapa menilai, Jeje mempertahankan rumah tangga hanya karena ingin tetap berada dengan keluarga Syahnaz Sadiqah yang sering disebut sultan. Bahkan, ada yang menyebut dirinya takut miskin karena tidak mau meninggalkan istrinya itu.
“Jeje cari cuan yang banyak buat di masa tua, makannya bertahan,” tulis salah seorang warganet.
“Jeje kelewat bucin apa gimana sih, apa karena gak mau lepas dari keluarga sultan?” sahut warganet lainnya.
Meski demikian, di luar kekayaan adik Raffi Ahmad tersebut, Jeje sendiri juga memiliki penghasilan yang fantastis dari pekerjaan yang dijalaninya. Lantas dari mana saja sumber kekayaan suami Syahnaz Sadiqah tersebut? Berikut beberapa sumber kekayaan Jeje.
1. Drummer
Jeje diketahui bekerja sebagai drummer grup band Govinda. Jeje sendiri sudah menjadi drummer band tersebut sejak 2009. Hingga kini, ia masih aktif untuk sering tampil off air bersama band tersebut dan mendapat penghasilan dari sana.
2. Bekerja di perusahan rekaman
Diketahui, Jeje juga bekerja sebagai sebagai Artist and Repertoire (A&R) di perusahaan rekaman My Musics Records. Ia bertanggung jawab mencari bakat dan mengawasi perkembangan artis rekaman dan penulis lagu.
3. PT Infinity Entertainment
Melihat dari akun profil LinkedIn, Jeje juga bekerja sebagai Digital Coordinator di PT Infinity Entertainment. Dalam akun tersebut, terlihat keterangan kalau adik ipar Raffi Ahmad ini telah bekerja di PT Infinity Entertainment selama 8 tahun.
Berita Terkait
-
Jeje Govinda Ungkap Alasan Tak Koar-koar saat Syahnaz Ketahuan Selingkuh: Jaga Nama Baik Istri
-
Syahnaz Akhirnya Ngaku Menyesal Usai Perselingkuhannya Terbongkar, Netizen Soroti Gelagatnya: Kok Kaya Ga Nyesel ya
-
AKHIRNYA! Syahnaz Sadiqah Akui Menyesal Selingkuh dengan Rendy Kjaernett hingga Kurang Menghargai Jeje Govinda
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
5 Pilihan Moisturizer Anti Aging Terbaik di Indomaret, Mulai Rp20 Ribuan
-
Dari Fun Run hingga Photo Spot, Minions Run Hadirkan Pengalaman Lari Seru di Jakarta
-
4 Krim Pagi untuk Bantu Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun, Harga Murah Mulai Rp20 Ribuan
-
Berapa Harga Buku Broken Strings Versi Cetak? Segera Rilis usai Ebook-nya Viral
-
5 Sampo Penumbuh Rambut Mulai Rp18 Ribuan, Cocok untuk Cegah Kebotakan di Usia 40-an
-
Ingin Tampak Lebih Muda di Usia 40-an? Ini 5 Sunscreen untuk Perawatan Anti Aging Harian
-
5 Sepatu Lari Hoka untuk Kaki Lebar, Nyaman dan Empuk dengan Bantalan Ekstra
-
4 Krim Malam untuk Bantu Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun, Mulai Rp50 Ribuan
-
Kapan Terakhir Harus Membayar Utang Puasa Ramadan 2025?