Suara.com - Larissa Chou sempat mengejutkan publik dengan pernikahan keduanya. Sosok pria bernama Ikram Rosadi pun menjadi perbincangan karena tak sesuai ekspektasi banyak orang.
Padahal, ia merupakan sosok pengusaha properti hingga calon legislatif DPRD di Dapil Bandung Barat 2 dari Partai Golkar. Ikram Rosadi juga aktif sebagai Wakil Sekretaris dari organisasi masyarakat Pemuda Pancasila.
Bahkan, ada sederet kelebihan lain yang dimiliki Ikram Rosadi, yang akhirnya berhasil meluluhkan hati janda Alvin Faiz ini. Dalam akun Instagramnya, Larissa Chou sempat mengungkap kebaikan sang suami.
Saat itu, seorang warganet bertanya, apa amalan yang dilakukan Ikram Rosadi sehingga ia bisa mendapatkan Larissa Chou. Menjawab pertanyaan ini, ia pun justru mengatakan sederet hal yang membuatnya jatuh hati pada pria lulusan Teknik dari Universitas Sangga Buana ini.
Menurut ibu satu anak itu, Ikram Rosadi merupakan orang yang royal dan tidak pelit. Ia senang berbagi, bahkan mentraktir banyak orang.
"Beliau orang yang royal banget. (ga pelit) suka traktir orang. suka berbagi sama orang. ga perhitungan," pungkas wanita keturunan Tionghoa ini seperti Suara.com kutip pada Selasa (5/9/2023).
Selain itu, kata Larissa Chou, suaminya itu juga sosok yang sangat perhatian dam memberi dengan tulus dan ikhlas. Hal inilah yang membuat wanita 27 tahun tersebut yakin menerima Ikram Rosadi menjadi suaminya.
"Tipe yang ngasih & melakukan sesuatu itu ikhlas dan tulus. Itu salah satu hal yang aku suka dari beliau. Alhamdulillah. Kebaikan-kebaikan yang lain & doa yang beliau ga tunjukan, itu hanya Allah yang tau," tambah wanita yang juga merupakan seorang mualaf ini.
Tentu, diharapkan setelah menjadi suaminya, Ikram Rosadi juga tak pelit dalam memberikan nafkah untuk Larissa Chou dan keluarga kecil mereka kelak. Terlebih, suami yang ikhlas memberi nafkah memiliki begitu banyak keutamaan dalam Islam.
Baca Juga: Dinikahi Pengusaha Properti, Larissa Chou Ternyata Dapat Mahar Sebanyak Ini
Keutamaan Seorang Suami yang Ikhlas Memberi Nafkah Untuk Keluarganya Dalam Islam
Dalam Islam, memberi nafkah kepada keluarganya adalah salah satu kewajiban suami, baik nafkah lahir berupa materi dan nafkah batin.
Allah SWT dalam surat Al Baqarah ayat 233 berfirman:
“…Dan kewajiban ayah memberi makan dan pakaian kepada para ibu dengan cara yang makruf. Seseorang tidak dibebani melainkan sesuai kadar kesanggupanya…”
Dalam ayat lain Allah berfirman “...Dan karena mereka (laki-laki) telah menafkahkan sebagian dari harta mereka…” (QS An Nisaa [4]:34).
Keutamaan suami yang menafkahi keluarganya juga sangat besar. Dalam hadis riwayat Imam Tirmidzi, Rasulullah SAW bersabda, “Sebaik-baik kamu ialah yang paling baik terhadap istrinya.” Dalam hadis lain riwayat Muslim juga disebutkan satu dinar untuk nafkah pada keluarga jauh lebih baik dibanding satu dinar untuk jihad, sedekah, dan memerdekakan budak.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun