Suara.com - Syahrini saat ini diketahui tengah berada di Jepang bersama sang suami Reino Barack. Sejak menikah dengan pengusaha tersebut, Syahrini memang sering bolak balik ke negeri sakura tersebut.
Bukan sekadar liburan, tetapi Reino Barack yang juga punya darah keturunan Jepang sehingga keduanya juga kerap menemui keluarganya di sana. Menariknya, Syahrini kerap memakai sejumlah tas branded yang berbeda-beda pada setiap momen.
Tidak hanya satu, pelantun lagu Jangan Memilih Aku itu bahkan punya beberapa tas branded dari berbagai merek yang harganya diketahui bisa mencapai ratusah juta rupiah.
Berikut suara.com rangkum lima tas branded Syahrini yang dipakai selama di Jepang.
1. Hermes Birkin 35 Bordeaux Porosus Lisse Shiny Palladium
Syahrini menenteng tas Hermes dengan salah satu tipe yang paling beken, yakni Birkin 35 Bordeaux Porosus Lisse Shiny Palladium. Dia menenteng tas merah tersebut ketika jalan-jalan di Roppongi Hills Tokyo, Jepang bersama sang suami. Menurut situs Love Luxury, tas tersebut dibandrol seharga Rp530 juta.
2. Hermes Birkin 35 Bleu Lin Togo Gold Hardware
Syahrini juga sempat memakai tas Hermes Birkin 35 tipe lainnya dengan ukuran serupa. Kali ini berwarna biru terang drngan gantungan gembok pada bagian tali tas. Dilihat pada situs Madison Avenue Couture, harga Hermes Birkin 35 Bleu Lin Togo Gold Hardware itu lebih dari Rp232 juta.
3. Chanel Clutch with Chain Lambskin
Tas yang dipakai Syahrini kali ini agak unik karena bentuknya kotak persegi kecil. Tas putih itu dari brand Chanel dengan tipe Clutch with Chain Lambskin. Penyanyi 43 tahun itu memakai tas tersebut ketika foto OOTD di pinggir jalanan Tokyo. Meski ukurannya hanya 9.5 × 10.5 × 7 cm, tetapi harganya hampir Rp80 juta.
4. Hermes Kelly veau etoupe madame gold hardware
Tas Hermes ketiga yang dipakai Syahrini di Jepang ialah Hermes Kelly veau etoupe madame gold hardware berwarna cokelat. Dia berfoto dengan tas tersebut di atap gedung di Tokyo. Menurut situs Mightychic, harga tas itu dibandrol sampai Rp352 juta.
5. Hermes Beton Matte Alligator White Togo
Kebanyakan yas yang dipakai Syahrini memang dari brand Hermes. Begitu pula saat dia hadir ke acara Hermes di Tokyo bersama sang suami. Artis asal Bogor itu menenteng tas Hermes Beton Matte Alligator White Togo dioadukan dengan outfit setelan hitam dan jilbab cokelat. Lantaran termasuk koleksi eksklusif, tas itu diperkirakan dibandrol mencapai Rp4,3 miliar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Chemical, Physical, atau Hybrid Sunscreen? Begini Cara Pilih Tabir Surya untuk Usia 40-an
-
5 Sepatu Jalan Kaki Paling Nyaman Dipakai Seharian, Mulai Rp300 Ribuan
-
Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
-
Mengapa Pertanian Berkelanjutan Menjadi Kunci Masa Depan Indonesia
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak
-
5 Rekomendasi Sunscreen Gel SPF 50 Terbaik, Cocok untuk Tipe Kulit Berminyak
-
5 Rekomendasi Energy Gel Terbaik di Indomaret untuk Lari, Murah Meriah!
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini