Suara.com - Kemajuan teknologi digital, membawa banyak perubahan dalam berbagai segi kehidupan. Salah satunya ialah sektor pendidikan.
Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kemendikbud RI, Dr. Sri Suning Kusumawardani, S.T., M.T., menyatakan bahwa transformasi digital dapat membantu pembelajaran untuk menjadi lebih efisien dan efektif tanpa sekat jarak dan waktu. Kemajuan itu menurutnya juga dapat meningkatkan layanan akademik yang lebih mudah diakses, serta meningkatkan layanan yang lebih infovatif.
Hal tersebut ia ungkapkan dalam MoodleMootTM Indonesia 2023 diselenggarakan di Universitas Bina Nusantara, Jakarta. Sementara itu, Director of BINUS CREATES, BINUS Higher Education, Prof. Firdaus Alamsjah, Ph.D, menyatakan, dalam upaya memfasilitasi dan memperkuat digitalisasi pembelajaran mandiri berbasis kompetensi di Indonesia ini, pihaknya ingin membangun ekosistem pembelajaran lifelong learning baik untuk industri atau perguruan tinggi.
COO dari GreatNusa by Bina Nusantara, Di sisi lain, Nita F. Pambudi, menambahkan bahwa digitalisasi pembelajaran mandiri online harus dibangun melalui learning experience yang baik dengan program blended learning.
"Selain itu juga butuh jalur belajar yang sesuai arah personalisasi karir dan business direction guna meningkatkan learning culture dan completion rate. Kesempatan ini sekaligus dapat mendukung program dari pemerintah untuk menggalakkan Merdeka Belajar," kata Nita.
Prof. Firdaus Alamsjah juga menjelaskan bahwa acara ini pada umumnya bertujuan untuk memfasilitasi pertukaran pengetahuan di antara para pendidik dan profesional di sektor pendidikan dan korporasi. Peserta akan memiliki kesempatan untuk mempelajari perkembangan terbaru dalam teknologi pendidikan dan bagaimana memanfaatkannya secara efektif.
"Kemudian juga acara ini bertujuan untuk mengatasi tantangan yang dihadapi oleh para pendidik dan institusi dalam beradaptasi dengan lingkungan pembelajaran digital. Ini akan memberikan wawasan praktis dan solusi untuk masalah umum," kata dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Siapa Jay Alatas? Ayah Sabrina Alatas Punya Pekerjaan dan Jabatan Mentereng
-
Klaim Ramah Lingkungan Tisu Bambu Dipertanyakan, Produksi Masih Bergantung Batu Bara
-
Sunscreen Apa yang Ampuh untuk Flek Hitam? Cek 5 Produk Lokal Terbaik dan Murah
-
Siapa Owner Produk Viva Cosmetics? Skincare Lokal Terlaris Saat Ini
-
Sosok dr Abdul Azis: Ketua IDI Makassar yang Meninggal Dunia di Mekkah
-
4 Produk Hair Care Viva untuk Rambut Sehat dan Lembut, Harga Mulai Rp16 Ribuan
-
Promo Superindo Hari Ini 3 November 2025: Panduan Lengkap Belanja Hemat
-
Cara Menggunakan Pinterest, Aplikasi yang Diduga Dipakai Hamish Daud Selingkuh
-
30 Quotes Selingkuh di Pinterest yang Menohok dan Menggugah Hati
-
Ramalan Zodiak 3 November 2025: Karier Melejit dan Keuangan Membaik