Suara.com - Rumah tangga Hamish Daud dan Raisa sedang diterpa isu kurang baik. Pasalnya, baru-baru ini viral di Tiktok pengakuan warganet yang menyebutkan kalau Hamish Daud suka open BO hingga menyewa LC saat di Bali.
"Padahal suaminya kalo di Bali tuh sering banget BO sama temen gue yang LC di Bali, hahaha. Nggak tau aja lo Yaya (Raisa)," tulis seorang netizen kemudian diposting ulang oleh akun gosip @lambe_danu, Senin (6/11/2023).
Hal ini lantas menjadi ramai dan menuai beragam komentar dari warganet. Sebagian tampak percaya dan mengatakan, kalau artis memang sering melakukan hal tersebut. Namun, sebagian menyanggah kalau Hamish Daud melakukan hal tersebut.
Pasalnya, menurut beberapa warganet tidak ada bukti mengenai Hamish Daud yang melakukan open BO atau sewa LC. Apalagi, suami Raisa ini dikenal sebagai sosok romantis. Hamish Daud juga kerap membagikan momen romantis bersama istrinya dan anak di akun media sosial pribadinya.
Berikut terdapat berbagai potret romantis kebersamaan Hamish Daud dan Raisa.
1. Selfie bersama
Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, Hamish Daud sempat mengunggah potret selfie dirinya dan Raisa saat Hari Raya Idul Fitri. Dalam potret tersebut, Raisa tampak memakai baju putih dengan rambut yang diikat rapi. Sementara Hamish Daud memakai baju koko biru dongker dengan peci di kepalanya.
2. Membuat mini heart
Dalam potret lainnya, Hamish Daud dan Raisa tampak berpose bersama. Hamish yang mengenakan kemeja abu-abu itu tampak tersenyum melihat kamera. Sementara Raisa terlihat tersenyum sambil tangannya membuat simbol hati alias mini heart.
Baca Juga: Heboh Hamish Daud Digosipkan Sewa Perempuan Open BO di Bali, Viral di TikTok
3. Photoshoot saat hamil Zalina
Hamish Daud sempat mengunggah kembali photoshoot dirinya dan Raisa saat hamil putri pertamanya, Zalina. Dalam potret tersebut, Hamish Daud tampak memeluk dari belakang sambil memegang perut istrinya itu. Raisa terlihat melihat kamera sambil tersenyum dengan perut yang mulai membesar.
4. Bersama Zalina
Unggahan lainnya menunjukkan momen Hamish Daud, Raisa, dan Zalina yang bercengkerama di halaman rumah. Hamish Daud terlihat tiduran di atas rumput sedangkan Zalina duduk di perutnya. Raisa yang duduk di samping tampak tertawa melihat suami dan anaknya itu.
5. Di pantai
Pada foto lainnya, menunjukkan keluarga Hamish Daud yang bermain di pantai. Terlihat Hamish Daud dan Raisa memegang Zalina. Keduanya juga tampak mengangkat putrinya agar tidak kena ombak.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
-
Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
-
Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
-
Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas
-
5 Sunscreen dengan Kandungan Zinc Oxide untuk Samarkan Flek Hitam dan Bekas Jerawat
-
4th IICF 2025 Sukses Pertemukan 12 Negara, "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi" Pecahkan Rekor MURI
-
Dari TK hingga SMA, Ribuan Pelajar Siap Bersaing di Kompetisi Matematika IOB 2025
-
Profil Gusti Purbaya dan Jalan Terjalnya, Putra Mahkota Keraton Solo Pasca Pakubuwono XIII Wafat
-
Lebih dari Sekadar Makanan: Bagaimana Kuliner Indonesia Membentuk Pengalaman Wisatawan?
-
Konsultasi Hewan Peliharaan Makin Mudah, Bikin Pemilik Anabul Lebih Tenang dan Terarah