Suara.com - Vokalis band Coldplay, Chris Martin menghebohkan publik dengan berjalan-jalan di sekitaran Jakarta tanpa alas kaki alias nyeker setelah tiba di Ibu Kota, tepatnya sehari sebelum manggung di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Foto Chris Martin nyeker itu menghebohkan jagat maya setelah diunggah melalui akun resmi Coldplay di C pada Selasa (14/11/2023).
Saat itu, vokalis band kenamaan asal Inggris ini tampil dengan sangat sederhana saat berjalan kaki di sekitar waduk Setiabudi. Chris Martin tampak hanya mengenakan kaus abu-abu dan celana pendek berwarna hitam.
Bahkan, ada salah seorang pengguna jalan yang turut mendapati Chris berjalan kaki di pinggiran area Sudirman.
Menariknya, kawasan tempat Chris Martin berjalan tanpa alas kaki itu muncul di Google Maps tercantum dengan nama lokasi "Chris Martin Nyeker Disini"
Lokasi tersebut viral di X, salah satunya diunggah oleh akun @tanyakanrl pada Kamis (16/11/2023).
"ada ada aja kelakuan netizen indonesia," tulis pengunggah menfess tersebut.
Suara.com mencoba menelusuri Google Maps dengan nama lokasi sama seperti yang diunggah akun tersebut.
Baca Juga: Viral Penonton Coldplay Ricuh Terobos Antrean, Polisi: Tetap Gak Bisa Masuk, Cuma di Ringroad GBK
Benar saja, lokasi dengan nama "Chris Martin Nyeker Disini" ditemukan di Google Maps. Lokasi itu diduga ditambahkan oleh salah seorang warganet usai Chris Martin viral berjalan-jalan nyeker di kawasan Setia Budi.
Tak tanggung-tanggung, lokasi tersebut sudah diberi ulasan dan rating hampir sempurna.
Sontak, tangkapan layar memperlihatkan lokasi Chris Martin nyeker itu menarik perhatian warganet.
"bisa bisanya kepikiran masukin di maps," tulis salah seorang warganet.
"apakah bentar lagi jadi tempat wisata? wkwk" komentar warganet.
"WKWK kok udah ada ratingnya aja. Ada review juga nggak?" ujar warganet.
Berita Terkait
-
Viral Penonton Coldplay Ricuh Terobos Antrean, Polisi: Tetap Gak Bisa Masuk, Cuma di Ringroad GBK
-
5 Kekacauan Saat Konser Coldplay Jakarta: Dari Ditipu Calo Sampai Gate Ultimate Jebol
-
El Rumi Nonton Konser Coldplay di GBK Bareng Maia Estianty dan Dul Jaelani: Selalu Takjub
-
Mesra dengan Thariq Halilintar di Konser Coldplay, Wajah Aaliyah Massaid Disorot
-
7 OOTD Seleb di Konser Coldplay: Dari Aaliyah Massaid Hingga Ayu Ting Ting yang Tampil Kece
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
5 Rekomendasi Concealer Under 100 Ribu, Ampuh Tutupi Lingkar Mata Hitam
-
Kapan Waktu Terbaik Jual Emas? Jangan Sampai Rugi, Perhatikan Momen Ini
-
3 Shio Paling Hoki di Bulan Februari 2026, Catat Tanggal Keberuntunganmu!
-
5 Perbedaan Tabungan Emas Digital dan Emas Fisik untuk Investasi Modal Rp50 Ribu
-
Urutan Skincare Malam Minimalis untuk Lansia, agar Kulit Tidak Kering
-
5 Perbedaan Logam Mulia Antam vs UBS, Mana yang Lebih Untung Buat Investasi?
-
Ramalan Keuangan Shio 31 Januari 2026, Ini 6 Shio yang Diprediksi Paling Makmur
-
5 Kulkas Terbaik untuk Rumah yang Tahan Lama di Tahun 2026
-
Mudik Gratis Pemprov Jateng untuk Lebaran 2026 Segera Dibuka, Catat Tanggalnya!
-
Ditinjau Wamenkes, 1.300 Karyawan MPS Bantul Jalani Pemeriksaan Kesehatan Gratis & Skrining TB