Suara.com - Wisata akhir tahun biasanya banyak dimanfaatkan untuk liburan seru bareng keluarga, pasangan, atau pun teman setelah satu tahun bekerja keras. Bagi yang sedang merencanakan liburan, pemilihan destinasi sesuai preferensi menjadi langkah awal yang krusial.
Setiap tipe perjalanan memiliki preferensi uniknya. Agar liburan tak terlupakan, penting untuk memilih destinasi yang sesuai dengan karakter dan tujuan liburan. Mulai dari yang ingin menikmati perjalanan romantis, belajar budaya setempat, hingga bersantai dengan nyaman, berbagai gaya liburan memiliki tempat wisata impian berdasarkan karakternya.
Platform traveling lokal tiket.com beri rekomendasi tempat liburan sesuai dengan karakter wisatawan. Rekomendasi ini bisa jadi opsi bila masih bingung tentukan destinasi yang menyenangkan.
1. Si Paling Tradisional: Menikmati Keindahan Lombok dengan Sentuhan Klasik
Tipe traveler tradisional biasanya menyukai liburan yang terencana dibandingkan wisata spontan atau yang tidak direncanakan. Tak hanya itu, tipe traveler yang satu ini juga suka mencari tujuan wisata terkenal atau trending untuk melengkapi bucket list-nya.
Lombok bisa jadi salah satu destinasi populer dari dalam negeri yang menawarkan beragam keindahan alam. Nikmati pengalaman menginap di berbagai hotel terbaik dengan fasilitas lengkap untuk menjadikan momen liburan semakin berkesan, seperti Pearl Sunset Resort dengan harga Rp 900 ribu per malam dan Royal Avila Boutique Resort dengan harga Rp 2,1 juta per malam.
Jika berlibur ke Lombok, tentu tak lengkap rasanya tanpa mendatangi Gili Trawangan untuk menyaksikan keindahan pantai dan lautnya, serta bermain di Lombok Wildlife Park untuk berinteraksi dengan satwa yang menggemaskan dengan harga tiket masuk Rp 66 ribu per orang.
2. Si Pemula: Kenyamanan dan Kemudahan di Bandung
Bagi yang baru pertama kali berlibur, kenyamanan pasti menjadi hal yang dipertimbangkan. Pilihlah destinasi wisata yang dapat memungkinkan wisatawan untuk bersantai tanpa merasakan adanya culture shock. Tujuan wisata seperti Bandung dengan jarak yang tak terlalu jauh dari Jakarya bisa menjadi pilihan cocok untuk destinasi pertama liburan.
Baca Juga: Mau Umrah atau Liburan ke Luar Negeri, Jangan Lupa Vaksinasi Dulu Ya!
Kunjungi Kota Kembang dari Jakarta dengan harga kereta api diskonnya hingga Rp 425 ribu dan lengkapi kebutuhan perjalanan untuk berpindah-pindah lokasi selama liburan di Bandung dengan lebih mudah menggunakan layanan sewa mobil dengan potongan diskon maksimal Rp 175 ribu. Serta tak lupa memanfaatkan layanan bus dan shuttle dengan potongan diskon hingga Rp 200 ribu.
Untuk beristirahat dengan nyaman, bermalamlah di hotel bintang 5, seperti The Gaia Hotel Bandung dengan harga per malam Rp 2,1 juta dan The Papandayan dengan harga per malam Rp 1 juta.
3. Si Pencari Hal Baru: Temukan Kekayaan Yogyakarta
Biasanya tipe traveler dalam kelompok ini merupakan penggemar sejarah, kuliner atau budaya baru yang ingin ditemukan di destinasi wisata pilihannya. Dengan rasa ingin tahu yang tinggi, orang dengan karakter traveling ini menginginkan lebih dari sekadar berlibur, melainkan juga pengalaman menemukan dan mengeksplorasi hal baru yang akan meninggalkan kesan mendalam.
Bagi yang ingin mempelajari budaya dan menikmati pengalaman otentik, Yogyakarta dengan kekayaan wisata sejarah dan budaya bisa menjadi pilihan tepat. Nikmati budaya dalam bentuk drama dan tarian dalam Sendratari Ramayana Ballet di Prambanan dengan harga tiket masuk mulai dari Rp 150 ribu, serta pelajari budaya setempat dari peninggalan sejarah dalam bentuk reruntuhan sebuah istana di Keraton Ratu Boko dengan harga tiket masuk mulai dari Rp38 ribu.
Lengkapi liburan melokal dengan menginap di hotel terbaik di Yogyakarta, seperti Hotel Tentrem Yogyakarta dengan harga bermalam Rp 1,8 juta dan Royal Ambarrukmo Yogyakarta dengan harga per malam Rp1,7 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda