Suara.com - Kulit kusam dan kering tidak hanya mengganggu penampilan tapi juga bisa merusak rasa percaya. Jelang libur akhir tahun, penampilan terbaik pastinya ingin Anda dapatkan saat menghabiskan waktu bersama kerabat dan keluarga.
Jika Anda merasa kulit kusam mengganggu dan tidak kunjung hilang, sudah saatnya berkonsultasi dengan dokter kecantikan untuk mendapatkan perawatan yang dibutuhkan. Lalu, bagaimana sebenarnya kulit kusam terjadi?
Kulit kusam umumnya terjadi karena dehidrasi. Laman Healthline menjelaskan bahwa studi pada tahun 2015 menemukan bahwa minum air yang cukup memiliki hubungan yang kuat dengan kulit yang sehat. Kulit kusam juga bisa terjadi karena jarang menggunakan pelembap, terutama jika kulit Anda cenderung kering.
Terakhir, kulit kusam juga bisa terjadi karena penumpukan sel kulit mati. Kulit secara alami mengganti sel-sel mati untuk memberikan tempat bagi sel-sel baru. Namun, terkadang sel-sel mati tidak terkelupas dengan baik, malah menumpuk di permukaan kulit. Ini bisa menyebabkan kulit terlihat kering, kusam, bersisik, dan bercak-bercak.
Membersihkan muka secara teratur serta penggunaan serum dan krim wajah menjadi cara termudah mencegah kulit kusam. Namun pada beberapa kasus, krim dan serum saja tidak cukup untuk membuat kulit cerah dan bercahaya.
Kapan Perlu Mendapat Perawatan Lanjutan?
dr. Eliza Ennio Gunawan, Deputy Doctor of Medical and Research Euromedica Group untuk Euroskinlab, menjelaskan bahwa saat liburan kulit kusam memang bisa jadi masalah serius. Paparan sinar matahari saat berjemur di pantai hingga dinginnya udara pegunungan bukan tak mungkin mengurangi kecerahan kulit, membuatnya kusam dan tidak bercahaya.
Inilah yang menjadi alasan EuroSkinLab, sebuah klinik kecantikan premium yang telah beroperasi sejak 2008 dan tersebar di 7 cabang di Indonesia, menghadirkan solusi untuk menjaga kelembapan dan kilau kulit wajah selama liburan. Salah satu terobosannya adalah penggunaan Restylane Skinboosters, produk unggulan dari Galderma.
Skinbooster merupakan perawatan injeksi yang dapat meningkatkan hidrasi kulit wajah, merangsang produksi kolagen, dan memperbaiki garis halus serta kerutan. Restylane Skinboosters telah terbukti keamanannya dengan lebih dari 15 tahun pengalaman dan 5,5 juta perawatan di seluruh dunia. Produk ini memberikan efek natural makeup look dan memiliki sedikit downtime karena tidak menyebabkan pembengkakan setelah injeksi.
Baca Juga: Ungkap Solusi Permasalahan Kulit Perempuan Indonesia, Ini Dia Rahasianya
Manfaat Skinboosters dirasakan langsung oleh selebgram Monica Francesca. Dia merasakan kulitnya terasa seperti menggunakan blush-on, lebih cantik tanpa makeup, pori-pori menyusut, dan kulit tetap lembap meskipun sering berada di ruangan ber-AC.
"Setelah melakukan injeksi skinbooster, saya merasa walaupun tanpa makeup, wajah saya seperti menggunakan blush-on. Ketika bangun tidur¸ saya merasa lebih cantik, pori-pori wajah menjadi lebih kecil, kulit lebih lembap dan tidak kering walaupun saya sering melakukan aktivitas di ruangan ber AC," tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering