Suara.com - Aktor sekaligus suami penyanyi dangdut Siti Badriah atau Sibad, Krisjiana Baharudin kini dirujak warganet. Baru-baru ini Krisjiana mengunggah sebuah video di Instagramnya saat ia dan sang istri sedang asyik menghabiskan waktu bersama.
Di dalam video tersebut, tampak Siti Badriah sedang membuat lelucon dengan menjulurkan lidah ke arah kepala sang suami. Spontan Krisjiana langsung menyebut sang istri jorok.
"Jorok ah," ucap Krisjiana spontan. Ia juga menyebut sang istri dengan kalimat yang cukup kasar.
"Kok jilat-jilat sih, go*lok," lanjut Krisjiana sambil menjauh dari sang istri.
Video yang diunggah Krisjiana ini pun mendapat banyak komentar dari warganet. Banyak warganet yang menyebut Krisjiana terlalu kasar karena ucapannya tersebut.
Tak hanya itu, Krisjiana pun juga disebut pernah menoyor kepala Sibad karena merasa kesal dengan tingkah sang istri. Ia juga pernah sengaja mengunci Sibad di kamar mandi dan membuat istrinya menangis.
Lalu, siapa sosok Krisjiana sebenarnya? Simak inilah profil Krisjiana selengkapnya.
Profil Krisjiana
Krisjiana Baharuddin merupakan salah satu aktor Indonesia yang mulai aktif berkarier pada tahun 2015. Saat itu, Kris, begitu sapaannya memulai kariernya sebagai bintang iklan salah satu snack cokelat.
Baca Juga: Sebut Istrinya Bodoh, Bahasa Cinta Krisjiana dan Siti Badriah Tuai Pro Kontra
Sejak saat itu, Kris kerap kali membintangi iklan lainnya. Tak hanya itu, Kris juga berkarier sebagai presenter. Jauh sebelum berkarier di dunia entertainment, Kris berhasil menyelesaikan pendidikan tingginya di Fakultas Ekonomi Universitas Bina Nusantara (Binus).
Pada 2019 lalu, Krisjiana menjalin hubungan dengan penyanyi dangdut Siti Badriah. Keduanya memutuskan untuk menikah pada tanggal 5 Juli 2019.
3 tahun menjalin rumah tangga dengan Sibad, Kris akhirnya dikaruniai anak perempuan pertama bernama Xarena Zenata Denallie Baharuddin yang lahir pada 18 Maret 2022 lalu.
Kris kerap kali mengunggah tingkah lucu sang putri yang tak jarang mengundang gelak tawa dari para warganet. Tak hanya itu, Kris yang mempunyai hobi travelling pun kerap kali memboyong keluarga kecilnya tersebut untuk berlibur bersama.
Kris juga baru menyelesaikan serial terbarunya berjudul Love Ice Cream dengan lawan mainnya, Mawar De Jongh.
Kontributor : Dea Nabila
Berita Terkait
-
Sebut Istrinya Bodoh, Bahasa Cinta Krisjiana dan Siti Badriah Tuai Pro Kontra
-
Setelah Dikatai Bodoh, Viral Lagi Video Siti Badriah Menangis Dikunciin Suami di Kamar Mandi
-
Sikap Krisjiana Baharuddin Tega Kunci Siti Badriah di Kamar Mandi Sampai Nangis Jadi Sorotan: Kok Bisa Ketawa
-
Kepalanya Dijilat, Krisjiana Baharudin Sebut Siti Badriah Goblok
-
Lihat Siti Badriah Nyanyi Live di TV, Tatapan Mata Krisjiana Baharudin Bikin Salfok
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
7 Rekomendasi Warung Selat Solo Legendaris, Rasa Otentik Sejak Tahun 70-an
-
4 Sunscreen Terbaik dengan SPF 100 yang Ampuh Blokir Sinar UV
-
Literasi Keuangan untuk Gen Z di Kampus: Bekal Wajib di Tengah Maraknya Layanan Finansial Digital
-
7 Sunscreen Paling Murah dengan Efek Mencerahkan, Kulit Kusam Teratasi
-
Era Baru Makeup Flawless: Saat Riasan Tak Hanya Mempercantik, Tapi Juga Merawat Kulit
-
Terpopuler: Beda Silsilah Keluarga 'Dua' Raja Solo hingga 5 Dosa Habib Bahar bin Smith
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!