Suara.com - Ammar Zoni kembali ditangkap polisi karena kasus narkoba pada Selasa (12/12/2023) kemarin. Ini adalah ketiga kalinya Ammar berurusan dengan polisi gara-gara narkoba. Ironisnya, sang aktor baru keluar penjara pada Oktober 2023 lalu.
Sebelumnya Ammar divonis 7 bulan penjara atas kasus narkoba. Bukan hanya masalah narkoba, Ammar juga telah digugat cerai oleh istrinya, Irish Bella. Simak penjelasan tentang kasus narkoba dan rumah tangga Ammar Zoni yang berada di ujung tanduk perceraian berikut ini.
Kasus Narkoba
Ammar Zoni kembali ditangkap oleh polisi karena narkoba. Dia pun langsung ditetapkan sebagai tersangka.
Suami Irish Bella itu diamankan oleh Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat di salah satu apartemen kawasan Serpong, Tangerang Selatan pada Selasa (12/12/2023) malam. Dalam penangkapan itu, turut disita barang bukti berupa 4 paket sabu dan 1 paket kecil ganja.
Sebelumnya, Ammar pernah ditangkap oleh Polres Metro Jakarta Selatan dalam kasus narkoba. Pada tanggal 8 Maret 2023, Ammar ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penyalahgunaan narkoba jenis sabu. Dia divonis 7 bulan penjara dan bebas pada awal Oktober 2023 lalu.
Sebelumnya lagi, Ammar pernah ditangkap personel Polres Jakarta Pusat pada 7 Juli 2017. Pesinetron itu ditangkap terkait kasus narkoba jenis ganja saat berada di kompleks perumahan di kawasan Depok.
Perceraian
Ammar Zoni digugat cerai oleh Irish Bella setelah keluar dari hukuman terkait kasus narkobanya yang kedua. Diketahui Ammar bebas pada 4 Oktober 2023.
Irish resmi melayangkan gugatan cerai pada Ammar di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat pada 6 November 2023 lalu. Kekinian keduanya masih dalam proses perceraian.
Usut punya usut, salah satu alasan Irish menggugat cerai Ammar karena kasus penyalahgunaan narkoba. Hal ini diungkap oleh kuasa hukum Irish, Nurul Amalia.
Baca Juga: Ammar Zoni Ditangkap Kasus Narkoba Lagi, Postingan Irish Bella Bikin Adem
"Tapi memang ini jadi satu alasan dari perceraian, terkait penggunaan narkoba. Saya nggak tahu keputusan (cerai) semakin bulat atau apa, tapi memang alasan itu sudah ada ketika hendak mengajukan gugatan perceraian," ungkap Nurul Amalia dalam salah satu tayangan YouTube.
Dengan Ammar yang sudah tiga kali terjerat kasus narkoba, Irish justru panen dukungan dari netizen. Melalui komentar di Instagram, netizen memberikan semangat kepada Irish untuk tetap kuat di tengah cobaan ini.
"Keputusan yang tepat buat cerai, lagi-lagi Ammar ketangkap. Kamu berhak bahagia, mbak," kata netizen. "Gaperlu banyak klarifikasi, di saat orang menuduh Irish kacang lupa kulit, keputusannya udah tepat karena tahu tabiat suaminya," sambung netizen.
Irish mendapat dukungan kuat dari netizen yang mengingatkan dia memiliki 2 anak yang perlu dijaga dan dididik sebaik mungkin. Pesan semangat dan kekuatan terus mengalir untuk Irish di tengah kasus narkoba Ammar yang ketiga kalinya ini.
Kontributor : Trias Rohmadoni
Berita Terkait
-
Ammar Zoni Ditangkap Kasus Narkoba Lagi, Postingan Irish Bella Bikin Adem
-
Detik-Detik Ammar Zoni Diciduk Polisi di Apartemen karena Narkoba, Ada Sabu dan Ganja
-
Suami Tertangkap Narkoba Lagi, Ini 5 Potret Bahagia Irish Bella dan 2 Anaknya Tanpa Ammar Zoni
-
Sosok Giorgino Abraham, Mantan Pacar Irish Bella Anti Banget Pakai Narkoba
-
Reaksi Ayah Irish Bella Tahu Ammar Zoni Tertangkap Narkoba Lagi: Feeling Orangtua Tidak Salah
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Anti Boros, 5 Rekomendasi Cushion dengan Kemasan Refill Murah untuk Si Budget Terbatas
-
5 Rangkaian Skincare Murah untuk Remaja, dari Sabun Cuci Muka sampai Sunscreen
-
5 Contoh Doa Hari Guru Nasional 2025 untuk Upacara di Sekolah
-
7 Rekomendasi Lipstik Warna Soft untuk Guru, Tidak Mencolok di Sekolah
-
7 Fakta Menarik Fatima Bosch, Pemenang Miss Universe 2025 Asal Meksiko
-
5 Ucapan Hari Guru Islami yang Menyentuh Hati, Lengkap dengan Doanya
-
13 Tahun Pencarian, Peneliti Menangis Tersedu-sedu Menemukan Bunga Rafflesia Mekar di Hutan Sumatra
-
5 Sepatu Senam Murah untuk Ibu Rumah Tangga, Nyaman dan Stylish
-
15 Poster Hari Guru yang Bisa Diunduh Gratis, untuk Story Instagram dan WhatsApp
-
Libur Desember 2025 Tanggal Berapa Saja? Ada Long Weekend Menanti, Cek di Sini