Suara.com - Sejumlah bank di Tanah Air telah mengumumkan jadwal operasional kantor-kantor cabang menjelang libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru). Seperti halnya beberapa bank seperti Bank Central Asia, Bank Mandiri, Bank Rakyat Indonesia, Bank Negara Indonesia, dan Bank Syariah Indonesia.
Sebagai informasi, hari raya Natal 2023 telah ditetapkan sebagai hari libur nasional yang jatuh pada Senin (25/12/2023). Sedangkan Selasa (26/12/2023) ditetapkan sebagai cuti bersama hari raya Natal.
Sementara itu, Tahun Baru juga ditetapkan sebagai hari libur nasional yakni jatuh pada Senin (1/1/2024). Adapun jadwal libur tahun baru beberapa bank yang telah disebutkan adalah sebagai berikut.
1. Bank BCA
Kantor cabang BCA akan libur pada hari Raya Natal yakni 25 Desember 2023 dan tahun baru 1 Januari 2024. Untuk segala kegiatan operasional Bank BCA akan tetap berjalan dengan normal. Hera F Haryn, EVP Corporate Communication and Social Responsibility BCA dalam keterangan resminya menyebut bahwa pada tanggal 26 Desember 2023 yang merupakan cuti bersama Natal, kegiatan operasional Bank BCA tetap akan berjalan dengan normal.
2. Bank Mandiri
Bank BUMN ini akan tetap buka selama hari kerja dalam periode Nataru. Kantor Cabang Bank Mandiri akan tetap melakukan kegiatan operasional mulai pukul 08.00 - 15.00 waktu setempat, selama hari kerja. Namun, kecuali untuk kegiatan Penyetoran Penerimaan Negara.
Pada laman resmi Bank Mandiri dijelaskan bahwa pada tanggal 30 Desember 2023 khusus untuk layanan Penyetoran Penerimaan Negara terdapat perpanjangan jam layanan sampai pukul 17.00 waktu setempat.
3. Bank BRI
Baca Juga: Cara Top Up Brizzi di Alfamart, Tidak Perlu Khawatir Kehabisan Saldo!
Mengutip dari jadwal libur Naratu tahun lalu, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. atau Bank BRI mengatakan akan tetap melayani kebutuhan nasabah selama periode Natal dan tahun baru. Seluruh kantor akan tetap beroperasional seperti biasanya pada tanggal 24 dan 31 Desember 2023.
4. Bank BNI
Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo mengatakan bahwa dalam rangka persiapan libur Hari Raya Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, BNI akan tetap melaksanakan kegiatan operasional secara terbatas. Untuk layanan transaksi penebusan DO BBM Pertamina periode 25 Desember 2023 dan 01 Januari 2024 pada 21 cabang pukul 10.00 - 12.00.
Sementara layanan transaksi internal BNI dan transaksi penebusan DO Pertamina di 195 Kantor Cabang atau di seluruh KC pada 26 Desember 2023 dapat dimulai pada pukul 09.00 - 12.00. Sedangkan untuk kebutuhan berbagi dan mengirim uang akan tetap berjalan signifikan, khususnya pada kantor cabang di luar Jabodetabek.
5. Bank BSI
Wakil Direktur Utama BSI Bob Tyasika Ananta menyampaikan sebanyak 484 kantor cabang BSI akan tetap beroperasi secara terbatas. Kegiatan operasional tersebut mulai pukul 08.00-14.00 waktu setempat selama periode 23 Desember 2023 hingga 1 Januari 2024. Pemilihan lokasi operasional juga akan difokuskan pada kantor cabang utama, khususnya pada lokasi-lokasi yang strategis.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
-
3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya
-
6 Model Frame Kacamata yang Stylish dan Keren di 2025, Mana Pilihanmu?
-
Kapan Jumat Kliwon Bulan November 2025? Catat Ini Tanggalnya