Suara.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengabarkan kalau kedua orangtuanya terinfeksi Covid-19. Infeksi tersebut jadi yang pertama kalinya terjadi di keluarganya sejak Pandemi Covid-19 terjadi di Indonesia.
"Balak dan Ibu saya kena Covid, usia 82 tahun, 87 tahun. Selama tiga tahun gak kena covid, tapi kemarin ini kan kita sudah endemi, banyak berkegiatan, sudah gak disiplin pakai masker kagi, kena Covid. Ini terjadi di keluarga saya sendiri, jadi saya pakai masker terus ke mana-mana," cerita Sandi saat acara Jumpa Pers Akhir Tahun Kemenparekraf di Jakarta, Jumat (22/12/2023).
Sandi pun meminta kepada masyarakat yang hendak liburan akhir tahun agar kembali menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Imbauan yang sama juga dia sampaikan kepada seluruh pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif. Tujuannya, agar liburan akhir tahun serta kegiatan ekonomi kreatif tidak terganggu.
"Mari kita lakukan prokes seperti sedia kala. Kita sudah belajar mengenai cuci tangan, pakai masker, dan lengkapi dosis vaksin kita. Itu yang saya mohon kepada seluruh stakeholders masyarakat pariwisata dan ekonomi kreatif. Hati-hati, waspada, tapi terus optimis dalam berwisata," pesannya.
Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI sendiri telah memperkirakan kalau kasus Covid-19 masih akan naik jelang Natal dan tahun baru. Hal itu disebabkan karena dominasi subvarian Omicron JN.1 yang kini menyebar di Indonesia dan negara-negara tetangga.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin memperkirakan kalau kasus baru akan menurun pada Februari 2024.
"Biasa kita tunggu peak-nya, harusnya Februari 2024 sudah turun kembali," kata Budi saat konferensi pers Kesiapsiagaan Sektor Kesehatan Menghadapi Masa Libur Natal dan Tahun Baru pada Jumat (22/12/2023).
Dia menjelaskan bahwa virus covid varian JN.1 tersebut salah satu bentuk mutasi Covid-19 yang dikenal cukup cepat dalam penyebarannya. Meski begitu tidak memicu lonjakan kematian maupun jumlah pasien di rumah sakit. Varian tersebut menjadi turunan dari Omicron yang lebih menular dibandingkan beberapa bentuk Covid-19 sebelumnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Adidas Casual Super Nyaman, Cocok Buat Nongki Bareng Teman
-
7 Rekomendasi Sepatu Gym Wanita Terbaik, Modal Rp300 Ribuan Kaki Bebas Cedera
-
Apa Itu Mimetic Violence? Istilah Baru dari Kasus Ledakan SMAN 72 yang Sangat Berbahaya
-
5 Pilihan Parfum Mirip Baccarat di Alfamart yang Tahan Lama, Harga Murah Meriah
-
5 Sepatu Loafers Wanita Terbaik Harga Terjangkau, Cocok Dipakai Kuliah dan Kerja
-
Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
-
5 Parfum dengan Aroma Minuman, Mulai dari Teh Melati hingga Mocktail Segar
-
Pakai Bedak Waterproof? Begini Cara Menghapusnya biar Wudhu dan Ibadah Tetap Sah
-
Tanggal Merah 2026 Hari Apa Saja? Ini Daftar dan Link Download Kalender Lengkapnya
-
Azarine x Sanrio Series, Kolaborasi Make-Up Ter-cute Tahun Ini!