Suara.com - Fujianti Utami alias Fuji berhasil dibuat kaget karena tiba-tiba ditransfer uang Rp 10 juta, buat jajan salak Bali oleh Desainer Interior Susan Emir yang disebut sebagai sugar mommy.
Setelah dapat kado ulang tahun berupa uang transferan Rp 100 juta dari dr. Oky Pratama. Kini tiba-tiba Fuji mendapat uang jajan salak Bali oleh Desainer Interior sekaligus Pengusaha Susan Emir.
Momen ini dibagikan Fuji melalui Instagram story pribadinya, memperlihatkan adik ipar Vanessa Angel itu saat sore hari mendapat transfer uang Rp 10 juta dari Susan Emir dengan catatan untuk jalan salak Bali sekaligus ucapan selamat berlibur.
"Buat jajan salak Bali ya Uti sayang. Happy holiday sayang. See you next year!," kata Susan melalui pesan singkat di WhatsApp pribadinya.
Mendapat pesan tersebut, dalam balasannya Fuji mengaku kaget dan mempertanyakan apa tujuan Susan memberikan uang yang jumlahnya tidak sedikit itu. Bahkan perempuan berusia 21 tahun itu sempat menolak pemberian uang tersebut.
"Hah, ngapain si teh ih. Jangan ah," ujar Fuji yang kemudian dibalas Susan dengan kalimat sayangnya untuk perempuan berzodiak Scorpio itu.
"Biarin kamu kan kesayangan aku," kata Susan.
Satu jam setelah Fuji mengaku akan menolak dan mentransfer ulang uang Rp 10 juta, tapi nyatanya uang kembali ditransfer Susan Samir dengan jumlah yang sama.
"Kemarin buat jajan kimchi? Sekarang jajan salak, salah apa yah kalau boleh tahu semahal ini? Si Tiba-tiba suka transfer tuh, besok-besok nggak mau kasih tahu ah kalau aku ke mana-mana takut di transfer sugar mommy Susan Emir," ungkap Fuji.
Baca Juga: Asyik Liburan, Fuji Bingung Dikasih Uang Rp10 Juta untuk Jajan Salak Bali
Profil Susan Emir
Nama Susan Emir ternyata cukup terkenal di dunia maya, di Instagram ia memiliki lebih dari 189 ribu pengikut. Bahkan namanya sudah beberapa kali masuk koran digital atau pemberitaan media luar negeri seperti The NYC Journal, sebagai desainer interior.
Ia bersama suaminya Emir Gema merupakan pendiri sekaligus pemilik brand Rumah Sabine yang menaungi jasa desain interior. Inilah sebabnya keduanya disebut sebagai desain entrepreneur.
Sederet publik figur papan atas pernah menggunakan jasanya sebagai desainer interior rumah pribadi. Dari mulai Ivan Gunawan, Aurel Hermansyah, Kartika Putri, Iis Dahlia, Tya Ariestya, Fenita Ari dan sebagainya.
Tidak hanya jasa desain interior, Susan Emir juga memperjualkan souvenir yang berkaitan dengan interior rumah, seperti pengharum ruangan hingga desinfektan. Termasuk juga belakangan ia merambah ke bisnis kuliner bekerjasama dengan Fuji berupa makanan laut seperti seafood rice bowl, yaitu Kang Seafood.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Body Lotion SPF Tinggi untuk Pria: Tidak Lengket, Cocok Buat Aktivitas Outdoor
-
5 Bedak Padat untuk Kulit Berminyak Usia 40 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
7 Rekomendasi Sepatu Running Anak Lokal: Murah Kualitas Juara, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Bedak Padat Wardah untuk Usia 30 Tahun ke Atas, Kulit Flawless Bebas Cakey
-
5 Cushion untuk Usia 50 Tahun yang Ramah Garis Penuaan
-
Anak Muda Indonesia Ini Tawarkan Model Bisnis Berbasis Kepercayaan dan Data
-
5 Shio Paling Beruntung dan Berlimpah Rezeki Besok 18 November 2025, Termasuk Kamu?
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia