Suara.com - Aksi penangkapan Saipul Jamil sukses mendulang kontroversi sampai dituding tak manusiawi.
Sejumlah oknum polisi berpakaian preman yang menangkap Saipul bahkan dituding melanggengkan represifitas aparat.
Adapun Saipul Jamil dibekuk hingga dimaki-maki oleh beberapa oknum petugas kepolisian di jalanan Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (5/1/2024).
Saipul kala itu ditangkap atas tuduhan pemakaian narkotika dan obat-obatan terlarang.
Saipul ternyata negatif, polisi tak sesuai prosedur?
Api kontroversi penangkapan Saipul Jamil makin panas ketika polisi mengungkap bahwa sang pedangdut dinyatakan negatif narkoba.
Kendati demikian, sosok asisten sang pedangdut dinyatakan positif kala menjalani tes urine.
"Saipul ini barusan kami cek urine negatif ya, tapi asistennya positif," kata Kapolsek Tambora Kompol Donny Agung Harvida.
Polisi masih hendak mempelajari keterlibatan Saipul dalam penyalahgunaan narkoba yang menyeret asistennya.
Baca Juga: Saipul Jamil Ditangkap, Dewi Perssik Kasih Tanggapan Sinis: Tuhan yang Maha Tahu
"Jadi kita masih dalami apakah SJ (Saipul Jamil) itu aada keterlibatan atau tidak, kita masih dalami itu," jelas Donny.
Kendati telah berdalih, polisi dinilai menggunakan kekerasa di luar prosedur yang ditetapkan.
Lebih-lebih Saipul ternyata bebas dari penggunaan narkoba.
"Penggunaan kekerasan di luar prosedur, di siang hari, di depan kamera, di hadapan banyak orang, di tengah kota. Bayangkan apa yang mereka bisa lakukan jika tak ada yang melihat," ketik pengguna media sosial X.
Si warganet tersebut juga sampai menyandingkan penangkapan mantan suami Dewi Perssik tersebut dengan konflik Papua dan kasus penembakan di Tol KM50.
"Kultur abuse seperti inilah yg melahirkan kasus Sambo, KM50, Papua, dan semua kejahatan aparat lainnya," lanjut si warganet.
Berita Terkait
-
Polisi Bantah Memaki hingga Ancam Tembak Saipul Jamil Saat Penangkapan
-
Kabur, Asisten Saipul Jamil Sempat Serempet Pengendara Motor Sebelum Ditangkap Polisi
-
Kronologi Lengkap Penangkapan Saipul Jamil, Asisten Tancap Gas Usai Diminta Berhenti
-
Saipul Jamil Ditangkap, Dewi Perssik Kasih Tanggapan Sinis: Tuhan yang Maha Tahu
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun