Sosok Dokter Mesty Ariotedjo kini tengah ramai menjadi perbincangan di media sosial. Kakak dari Menpora Dito Ariotedjo tersebut baru saja mengunggah soal pentingnya mengajarkan regulasi emosi kepada anak sejak dini.
Dalam sebuah cuitan di akun Twitternya yang bernama @mestyariotedjo pada 10 Januari 2024 lalu, ia mengungkapkan sebagai dokter spesialis anak belum pernah membahas soal politik di media sosial.
Namun, kali ini Mesty Ariotedjo tersebut menyentil soal rasa takut apabila memilih pemimpin yang memiliki sifat tantrum dan masih belum bisa meregulasi emosinya.
Cuitan yang awalnya ia tulis melalui akun Twitter atau X miliknya, kemudian diunggah ulang oleh akun TikTok-nya yakni @doktermesty pada Rabu, 10 Januari 2024.
“Aku jujur takut memiliki pemimpin negara yang belum mampu meregulasi emosinya, mengeluarkan kata-kata yang tidak pantas seperti gobl*k, ndasmu. Apalagi perkara HAM yang belum usai,” tulisnya.
Kemudian, dokter Mesty membicarakan terkait dengan dirinya yang tidak akan mau memilih calon pemimpin yang masih suka tantrum.
Berprofesi sebagai seorang dokter, lantas dimanakah tempat Mesty bertugas? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
Mesty Ariotedjo merupakan kakak dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo, ia merupakan seorang dokter spesialis anak.
Saat ini, belum ditemukan tempat yang menjadi lokasi tugas dari Mesty sebagai dokter.
Baca Juga: Nagita Slavina Dicibir Gegara Duduki Kursi Menpora Dito Ariotedjo, Harga Outfitnya Bisa Buat DP BMW
Namun diketahui, Mesty Ariotedjo pernah menempuh pendidikan dokter di Universitas Indonesia pada tahun 2007-2012. Ia kemudian melanjutkan kuliah profesi dokter di Harvard T.H. Chan School of Public Health pada tahun 2017.
Tidak berhenti sampai disitu saja, kakak dari Dito Ariotedjo ini masih terus melanjutkan pendidikannya untuk mendapatkan gelar dokter spesialis anak di Universitas Indonesia (UI).
Di tahun 2021, Mesty kembali mengambil kuliah untuk mendapatkan gelar Magister Kesehatan Masyarakat di Johns Hopkins Bloomberg School of Public Health.
Mempunyai rekam jejak pendidikan yang mentereng, Mesty Ariotedjo ternyata juta mempunyai beberapa prestasi yang membanggakan. Ia diketahui pernah masuk ke dalam daftar “30 Under Asia Healthcare & Science” versi Forbes.
Kemudian, tak hanya berprofesi sebagai dokter spesialis anak. Mesty juga merupakan seorang Co Founder dan CEO di Tentang Anak Perusahaan yang bergerak dalam teknologi parenting.
Ia juga pernah menduduki jabatan sebagai pendiri dan CMO di We.Care.id yang merupakan situs khusus untuk mengumpulkan dana untuk pasien-pasien yang ada di wilayah terpencil yang membutuhkan akses perawatan kesehatan dan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).
Berita Terkait
-
Dito Ariotedjo Dukung Capres Siapa? Sang Kakak Singgung Takut Punya Pemimpin Tantrum
-
Profil Dokter Mesty Ariotedjo, Kakak Dito Ariotedjo Viral Gegara Singgung Pemimpin Tantrum
-
Nagita Slavina Dicibir Gegara Duduki Kursi Menpora Dito Ariotedjo, Harga Outfitnya Bisa Buat DP BMW
-
Nagita Slavina Duduk di Kursi Kerja Menpora Dito Ariotedjo, Tuai Nyinyiran: Ternyata Bisa Buat Main-main
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering
-
Berapa Kg Beras untuk Bayar Fidyah Puasa 30 Hari? Ini Bacaan Niat dan Panduan Lengkapnya
-
Usia 40 Pakai Sunscreen SPF Berapa? 7 Rekomendasi Untuk Cegah Penuaan Dini
-
5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun