Suara.com - Puasa rajab merupakan puasa sunah yang dinantikan umat Islam. Dalam melaksanakannya, ada sebagian umat Islam yang menggabungkannya dengan ibadah puasa Senin Kamis. Masih banyak yang bertanya niat puasa Rajab dan Senin Kamis, apa hukumnya?
Umat Islam tahu bahwa puasa Rajab maupun puasa Senin Kamis merupakan ibadah sunnah yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad Saw. Keduanya sama-sama memiliki keutamaan untuk yang melaksanakannya. Hadist Riwayat Tirmidzi dan Ahmad meriwayatkan bahwa Nabi selalu menjaga puasa Senin dan Kamisnya.
Siti 'Aisyah radhiyallahu 'anha pernah berkata,
كَانَ النَّبِيُّ ﷺ يَتَحَرَّى صَوْمَ الاِثْنَيْنِ وَالْخَمِيسِ
Artinya: "Nabi saw selalu menjaga puasa Senin dan Kamis" (HR Tirmidzi dan Ahmad).
Sementara puasa Rajab merupakan puasa sunah yang setara dengan puasa 30 hari di bulan Ramadhan. Oleh karenanya, puasa Rajab juga merupakan hari puasa yang dirindukan oleh umat Islam karena umat Islam akan memiliki waktu untuk mendapatkan pengampunan dari Allah Swt.
Imam Fakhruddin al-Razi dalam Mafâtîh al-Ghaib (juz 16, h. 54) menjelaskan sabda Nabi yang berbunyi sebagai berikut:
مَنْ صَامَ يَوْمًا مِنْ أَشْهُرِ اللّٰهِ الْحُرُمِ كَانَ لَهُ بِكُلِّ يَوْمٍ ثَلَاثُونَ يَوْمًا
Artinya: "Barangsiapa yang berpuasa satu hari pada bulan-bulan yang dimuliakan (Dzulqa'dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab), maka ia akan mendapat pahala puasa 30 hari."
Baca Juga: Puasa Rajab Sampai Tanggal Berapa? Ini Daftar Hari yang Paling Utama
Oleh karenanya, banyak umat Islam yang menantikannya dan yang memiliki kekuatan akan melaksanakannya. Akan tetapi, benarkah boleh niat puasa rajab dan Senin kamis dilakukan bersama? Apa hukumnya?
Dikutip dari laman Nu, melaksanakan puasa rajab bersamaan dengan puasa senin kamis diperbolehkan. Sahabat Nabi menyarankan untuk melaksanakan puasa rajab di hari-hari utama seperti Senin, Kamis, Jum'at pada tanggal 13, 14, 15 saja, sehingga tidak dilaksanakan setiap hari. Sisanya kita tetap bisa melaksanakan puasa sunah senin-kamis.
Para ulama lebih menganjurkan agar kita melaksanakan niat puasa untuk satu tujuan saja, agar mantab mencapai tujuan puasa tersebut. Saat melaksanakan puasa rajab sebaiknya fokuskan niat untuk puasa rajab. Kemudian saat melaksanakan puasa senin kamis, fokuskan untuk melaksanakan puasa senin kamis. Meskipun tidak ada larangan untuk melakukan puasa rajab sekaligus puasa senin kamis tetapi tetap dianjurkan untuk fokus pada salah satunya saja saat hari pelaksanaan.
Adapun bunyi niat puasa rajab adalah sebagai berikut:
نَوَيْتُ صَوْمَ شَهْرِ رَجَبَ سُنَّةً لِلّٰهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma Rajaba sunnatan lillâhi ta'âlâ.
Artinya: "Aku berniat puasa Rajab, sebagai ibadah sunnah untuk Allah Ta'ala"
Berita Terkait
-
Puasa Rajab Sampai Tanggal Berapa? Ini Daftar Hari yang Paling Utama
-
10 Rajab 2024 Jatuh pada Tanggal Berapa? Jangan Lupa Puasa di Hari Ini
-
Niat Puasa Ganti Ramadhan di Bulan Rajab hingga Waktu Membacanya
-
4 Keutamaan Puasa Sunnah Bulan Rajab yang Wajib Kamu Tahu
-
4 Menu Buka Puasa Rajab yang Sederhana dan Menyehatkan
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Valentine Eksklusif di Makau: Dari Candlelight Dinner hingga Spa Privat
-
Tren Baju Lebaran 2026 Ramai Diburu Gen Z Bandung: Renda Berlapis hingga Soft Pastel
-
KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
-
5 Shio yang Bakal Ketiban Rezeki Nomplok pada 1 Februari 2026
-
Investasi Jangka Panjang: Mengapa Konsep Forever Homes Mendominasi Tren Hunian 2026?
-
Dari Lapangan ke Lifestyle: Sepatu Tenis Makin Jadi Statement Gaya Hidup Aktif
-
Furnitur Lokal Naik Kelas, Siap Jadi Bagian dari Tren Desain Global
-
4 Sabun Cuci Muka Viva untuk Lawan Penuaan Dini, Mulai Rp15 Ribuan Saja
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas