Suara.com - Kartika Putri menuai sorotan publik usai terang-terangan menantang ketiga pasangan calon presiden dan wakil presiden 2024 unjuk kebolehan membaca Al Quran.
Istri Habib Usman bin Yahya itu meyakini bila pasangan calon presiden dan wakil presiden yang jago mengaji lebih pantas dipilih oleh rakyat di Pilpres 2024.
"Jujur aku kepingin sebenernya ngedengar capres-cawapres pada ngaji, yang mana suaranya merdu itu yang kita pilih," ujar Kartika, dikutip Selasa (23/1/2024).
"Orang yang udah biasa baca Al Quran insyaAllah bijaksana, insyaAllah amanah, insyaAllah hatinya lembut enggak keras, insyaAllah akan memikirkan rakyat,"
"Enggak usah debat doang. Kan muslim semua tuh calon-calonnya, ngaji, boleh enggak? Saya kalau bersuara gini denger nggak kira-kira?" pungkasnya.
Pernyataan Kartika Putri ini sontak saja viral. Beragam respons dilontarkan oleh netizen usai mendengar ucapan ibu 2 anak tersebut, banyak yang memberikan komentar miring terhadapnya.
Atas perkara ini, publik tentu penasaran dengan sosok Kartika Putri. Berikut ringkasan profil, lengkap dengan perjalanan spiritual istri Habib Usman bin Yahya ini.
Profil Kartika Putri
Kartika Putri merupakan seorang artis sekaligus presenter kelahiran Palembang, Sumatra Selatan pada 20 Januari 1991. Saat ini, usianya sudah genap 32 tahun.
Baca Juga: Tsamara Amany Cantik dan Pemberani, Unggah Foto Tatap Prabowo Meski Dihujat
Ia merupakan istri Habib Usman bin Yahya. Keduanya melangsungkan ijab kabul pada 27 Agustus 2018. Dari pernikahannya ini, Kartika Putri telah dikaruniai 2 orang anak.
Kartika Putri mengawali karier di dunia hiburan sebagai presenter olahraga. Namun, Kartika Putri lantas melebarkan sayapnya ke dunia seni peran. Ia banyak membintangi judul film hingga sinetron.
Beberapa film yang pernah dibintangi Kartika Putri adalah Ada Kamu Aku Ada, Nenek Gayung, Mama Minta Pulsa, Tali Pocong Perawan 2, Perempuan di Rumah Angker, My Stupid Boyfriend, dan lainnya.
Sementara itu, judul sinetron yang pernah dibintangi ibu 2 anak ini adalah Hidayah, Pengen Jadi Bintang, Bawang Putih Bawang Merah, Suci, Islam KTP, Super Dede 2, Dunia Terbalik, dan Suketi.
Perjalanan Spiritual Kartika Putri
Kartika Putri dulunya dikenal sebagai artis yang kerap berpakaian terbuka. Kendati demikian, pada 10 Februari 2018 atau tepat beberapa hari sebelum menikah, ia mantap untuk berhijrah dan mengenakan hijab.
Berita Terkait
-
Tsamara Amany Cantik dan Pemberani, Unggah Foto Tatap Prabowo Meski Dihujat
-
Tak jadi Diri Sendiri, Pakar Ekspresi Bongkar Gaya Cak Imin di Debat Cawapres: Keanies-aniesan!
-
Permintaannya Terkabul, Iklan Videotron Cak Imin Ikutan Dipajang di Batam, Siapa yang Pasang?
-
Dewan Pakar TKN Prabowo-Gibran: Pernyataan Tom Lembong Langgar Etika Profesional
-
Bersama Relawan Erick Thohir, Prabowo Nyanyi The Beatles dan Rock 60-an
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Naik!
-
IHSG Berpeluang Menguat Hari Ini, Harga Saham INET dan BUVA Kembali Naik?
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
Terkini
-
Lebih dari Sekadar Membaca: Ini 'Keajaiban' yang Ditanamkan Kegiatan Pojok Literasi Kak Rara
-
5 Rekomendasi Foundation Terbaik untuk Wanita Aktif di Musim Hujan, Anti Luntur dan Tahan Lama
-
5 Rekomendasi Body Mist di Bawah Rp50 Ribu dengan Wangi Segar Bikin Badan Harum Seharian
-
3 Shio Paling Beruntung dan Bersinar di 11 November 2025: Cuan Mengalir
-
Terpopuler: Kembali Mengenang Aktivis Marsinah, Hitung-hitungan Sanksi Adat Pandji Pragiwaksono
-
7 Rekomendasi Microwave Low Watt untuk Keluarga Baru, Daya Mulai 400 Watt
-
5 Zodiak Paling Beruntung 11 November 2025, Kamu Termasuk?
-
Ramadhan 2026 Kurang Berapa Hari Lagi? Siap-siap Sambut Bulan Puasa
-
Transformasi Peran Ibu Indonesia: Berkarya dari Rumah, Berdampak untuk Lingkungan
-
Jejak Gurun dengan Wajah Futuristik, Pilihan Wisata Arab Saudi Kini Tak Hanya Ibadah