Suara.com - Tepat pada hari ini, 8 Februari 2024, menjadi momen Isra Miraj yang diperingati oleh seluruh umat muslim di dunia. Perayaan ini sendiri jelas memiliki makna mendalam, tentang perjalanan Nabu Muhammad SAW yang agung. Beberapa lokasi-lokasi yang menjadi kunci peristiwa Isra Miraj dan bisa Anda kunjungi, antara lain bisa dilihat di artikel ini.
Keempat tempat yang terlibat dalam perjalanan atau memiliki makna dalam peristiwa Isra Miraj sendiri masih dapat dikunjungi, dan letaknya ada di wilayah Timur Tengah.
1. Masjidil Haram
Terletak di Mekkah, masjid tertua dan pertama yang dibangun di muka Bumi ini menjadi kiblat untuk umat Islam dalam melaksanakan ibadah salat. Masjidil Haram juga masuk dalam rangkaian tempat yang dikunjungi ketika melakukan ibadah umrah atau haji.
Di area ini selain ada Masjidil Haram, juga terdapat Ka’Bah, Hajar Aswad, serta air zam-zam yang sumurnya tidak pernah mengering sejak dahulu hingga saat ini.
2. Madinah
Selama melakukan perjalanan ini, Nabi Muhammad SAW beberapa kali singgah di beberapa tempat untuk melaksanakan salat. Salah satunya adalah di Taibah, atau kini dikenal dengan nama Madinah. Malaikat Jibril menunjukkan bahwa tempat ini adalah kota yang akan jadi tujuan hijrah sang Nabi Agung.
Di Madinah terdapat Masjid Nabawi dan merupakan tempat suci kedua untuk umat muslim setelah Masjidil Haram. Kota ini menjadi tujuan untuk umat muslim yang ingin berziarah ke makam Rasulullah SAW.
3. Betlehem
Baca Juga: Ahok Bongkar Lokasi IKN Jokowi Berbeda Dengan Cita-Cita Soekarno: Bukan di Kaltim
Meski terkenal sebagai salah satu kota yang erat hubungannya dengan umat nasrani, namun kota Betlehem ternyata juga penting dalam riwayat perjalan Isra Miraj. Nabi Muhammad SAW sempat singgah di kota ini untuk melaksanakan salat selanjutnya.
Beliau mendatangi tempat ini menggunakan buraq, bersama dengan Malaikat Jibril. Lokasi ini juga menjadi lokasi Nabi Isa bin Maryam dilahirkan. Sejarah mencatat bahwa kota ini sudah dihuni manusia sejak 3,000 tahun sebelum Masehi.
4. Baitul Maqdis
Perjalanan berikutnya akan sampai pada Baitul Maqdis, yang menjadi kawasan tempat berdirinya Masjid Al-Aqsa. Masjid ini merupakan kiblat pertama seluruh umat Islam di dunia, dan menjadi saksi bisu diperintahkannya Nabu Muhammad SAW untuk melaksanakan salat pertama yang ditunjukkan oleh Allah SWT.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
-
Puan Ajak Masyarakat Jadikan Momen Isra Miraj untuk Tingkatkan Persatuan Bangsa
-
Cuti Panjang Imlek, Tebet Eco Park Diserbu Warga untuk Berwisata
-
Jokowi Dituding Bohongi Rakyat Soal IKN, Ahok: Ini Buktinya...
-
Bukan di Kaltim, Ini Rahasia Besar Soekarno Pilih IKN di Kalimantan Tengah
-
Ahok Bongkar Lokasi IKN Jokowi Berbeda Dengan Cita-Cita Soekarno: Bukan di Kaltim
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Doa Malam Nisfu Syaban Lengkap untuk Ubah Takdir Buruk Jadi Baik
-
7 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Samarkan Flek Hitam dan Kerutan
-
Baju Lebaran Hanbok ala Korea Jadi Tren 2026? Simak Panduan Model dan Warnanya
-
Promo Alfamart Akhir Bulan Januari 2026: Obat Maag Beli 1 Gratis 1, Buruan Cek!
-
4 Bantal Terbaik Empuk Mirip di Hotel untuk Lansia, Anti Sakit Leher Mulai Rp100 Ribuan
-
Libur Awal Puasa 2026 Tanggal Berapa? Ini Perkiraannya
-
3 Produk Somethinc Skinglow untuk Cerahkan Kulit Kusam, 3 Kali Lebih Efektif Atasi Hiperpigmentasi
-
7 Rekomendasi Skin Aqua Sunscreen Terbaik, SPF Tinggi dan Tekstur Ringan
-
Keanggunan Bernuansa Arabian, Heaven Lights Perkenalkan Tren Lebaran 2026 lewat Anashera
-
Libur Lebaran Anak Sekolah 2026 Mulai Kapan? Cek Perkiraan Lengkapnya