Suara.com - Nama Feni Rose jadi trending nomor satu media sosial X pada Sabtu (10/2/204). Hal ini rupanya karena presenter acara gosip yang telah memakai hijab itu berani 'skamat' Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep.
Dalam cuitan pada Kamis (8/2/2024), Feni Rose mengomentari pemberitaan tentang Kaesang yang meyakini PSI bisa masuk DPR atas dukungan dan restu dari Presiden Jokowi yang tak lain adalah ayahnya sendiri.
"Gue pikir DPR tuh singkatan dr Dewan Perwakilan Rakyat.." sindir Feni Rose.
Simak biodata dan profil Feni Rose yang berani Skakmat Kaesang berikut ini.
Profil dan Biodata Feni Rose
Feni Rose adalah presenter di televisi Indonesia. Dia terkenal berkat membawakan acara infotainment Silet di RCTI dengan jargon viral "Setajam Silet".
Feni memulai karir di dunia entertainment Tanah Air tepatnya setahun setelah tamat kuliah. Dia adalah lulusan FISIP Antropologi Universitas Indonesia tahun 1998.
Awal karir entertainment Feni dimulai ketika menjadi MC segmen kuis di tayangan acara GP Formula 1 (F1) di RCTI pada tahun 1999. Kemudian Feni melanjutkan karir sebagai host acara balap F1 di TPI (sekarang MNCTV) sejak tahun 2002.
Selain acara F1, Feni membawakan program berjudul Perempuan di Metro TV. Setelah tidak lagi jadi host acara Silet, Feni membawakan acara Rumpi (No Secret) dan Biang Rumpi (No Secret) yang ditayangkan di Trans TV. Dia juga pernah jadi bintang iklan sabun cuci baju di televisi.
Di luar televisi, Feni dikenal sebagai salah satu instruktur tari tradisional. Dia juga memiliki sebuah rumah produksi bernama Light’s on Production. Feni juga pernah membawakan acara interior perumahan dan promo rumah dari Agung Sedayu Group.
Baca Juga: Detik-detik Prabowo Tiba di GBK Jelang Kampanye Akbar Terakhir
Pada Juli 2022, terungkap bahwa Feni Rose sudah bercerai dari Enkito Herman Nugroho pada tahun 2019. Mereka sebelumnya membina rumah tangga 10 tahun lebih.
Feni Rose mengaku menyembunyikan status itu karena malas berhubungan dengan pria-pria yang mendekatinya jika dia diketahui berstatus janda. Enkito dulunya berstatus duda anak satu, memiliki seorang putri bernama Giannirma Gavrila Herman.
Dari pernikahan Enkito dengan Feni Rose, keduanya dikaruniai anak perempuan bernama Audi Kirana Herman. Walau sudah berpisah, Feni Rose dan Enkito masih berkomunikasi baik untuk membesarkan anak-anak mereka. Feni Rose bahkan hadir di pernikahan putri sambungnya pada tahun 2020 lalu.
Nama Lengkap: Feni Rosewidyadhari
Nama Panggung: Feni Rose
Nama Panggilan: Feni
Tempat, Tanggal Lahir: Malang, Jawa Timur, 1 November 1973
Usia: 50 tahun
Pendidikan: Universitas Indonesia Fakultas Antropologi
Agama: Islam
Suami: Enkito Herman Nugroho (bercerai tahun 2019)
Anak: Giannirma Gavrila Herman, Audi Kirana Herman
Profesi: Presenter
Twitter: @FeniRose_
Instagram: @fenirose
TikTok: @feniroseofficial
YouTube: Feni Rose Official
Skakmat Kaesang
Feni Rose berani 'skakmat' Kaesang Pangarep hingga namanya jadi trending X nomor satu pada Sabtu (10/2/2024). Hal ini rupanya karena Feni mengomentari pemberitaan tentang Kaesang.
Dalam sebuah portal berita online, Kaesang meyakini PSI bisa masuk DPR dengan dukungan dan restu dari Presiden Jokowi. "Kaesang Yakin PSI Masuk DPR: InsyaAllah dengan Dukungan dan Restu Presiden JokowI" bunyi judul berita tersebut.
Berita Terkait
-
Detik-detik Prabowo Tiba di GBK Jelang Kampanye Akbar Terakhir
-
Tampil di Hajatan Rakyat Ganjar-Mahfud, Putri Widji Thukul Tagih Janji Jokowi Soal Nasib Bapaknya
-
Profil dan Biodata Alissa Wahid: Putri Gus Dur Turun Gunung! Bongkar Pelanggaran Pemilu
-
Iwan Fals Tegas Pilih Ini di Pilpres 2024, Beda Pilihan dengan Ahmad Dhani dan Band Slank
-
Sesumbar Jokowi: Kalian Hebat Kalau Bisa Mengalahkan Saya!
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
Terkini
-
Kenapa Pakai Sunscreen Wajah Malah Kusam? Bukan Salah Produk, Mungkin Ini Penyebabnya
-
Siapa Jay Alatas? Ayah Sabrina Alatas Punya Pekerjaan dan Jabatan Mentereng
-
Klaim Ramah Lingkungan Tisu Bambu Dipertanyakan, Produksi Masih Bergantung Batu Bara
-
Sunscreen Apa yang Ampuh untuk Flek Hitam? Cek 5 Produk Lokal Terbaik dan Murah
-
Siapa Owner Produk Viva Cosmetics? Skincare Lokal Terlaris Saat Ini
-
Sosok dr Abdul Azis: Ketua IDI Makassar yang Meninggal Dunia di Mekkah
-
4 Produk Hair Care Viva untuk Rambut Sehat dan Lembut, Harga Mulai Rp16 Ribuan
-
Promo Superindo Hari Ini 3 November 2025: Panduan Lengkap Belanja Hemat
-
Cara Menggunakan Pinterest, Aplikasi yang Diduga Dipakai Hamish Daud Selingkuh
-
30 Quotes Selingkuh di Pinterest yang Menohok dan Menggugah Hati