Suara.com - Ayu Ting Ting diduga siap melepas masa jandanya dengan seorang Anggota TNI bernama Lettu Inf Muhammad Fardana. Pasalnya Ayu dan Fardana telah menggelar pesta pertunangan nan mewah beberapa waktu lalu.
Banyak warganet yang sudah sibuk membayangkan akan seperti apa Ayu kala menjadi Ibu Persit alias istri tentara. Pasalnya Persit dikenal memiliki sejumlah peraturan dan etika yang harus dipatuhi oleh para anggotanya.
Misalnya saja perihal tempat tinggal. Dikutip dari video unggahan kanal YouTube dr.Emasuperr, dokter yang juga bagian dari bagian dari Persit Kartika Chandra Kirana di Divisi Infanteri 3/Darpa Cakti Yudha alias Kostrad Kariango, Gowa, Sulawesi Selatan menegaskan bahwa beberapa kelompok Persit diminta untuk tinggal bersama di asrama.
“Ini tergantung kesatuan masing-masing. Kalau tinggal di batalyon, biasanya wajib untuk tinggal di dalam asrama. Kenapa? Untuk mengamankan istrinya dan keluarga agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan saat suami berdinas, ataupun saat suami bertugas di luar,” terang Dokter Ema Surya Pertiwi, dikutip pada Minggu (11/2/2024).
“Biasanya sebelum menikah, kalau yang tinggal di batalyon itu ada surat perjanjian untuk wajib tinggal di dalam asrama,” imbuhnya. Namun menurutnya kewajiban ini bisa gugur apabila ada alasan yang jelas.
Lantaran tinggal di asrama, ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh Ibu Persit. Garis besarnya adalah Ibu Persit harus mampu menjaga etika, baik etika berpakaian, etika berbicara, etika berbahasa, etika kepada orang-orang yang lebih tinggi dan senior.
“Ada beberapa etika yang harus dipatuhi, misalnya harus bener-bener hormat banget kepada ketua, wakil ketua, senior-senior, atau atasan yang pangkatnya lebih tinggi.” ujar Ema.
“Terus kita nggak bisa seenaknya nih, kayak di kampung, ketika keluar rumah dalam asrama itu pakai daster atau celana pendek, itu juga tidak diperkenankan, karena tinggal di asrama kan banyak cowok-cowoknya,” lanjutnya.
Padahal selama ini Ayu dikenal sebagai salah satu artis yang tak ragu mengumbar tubuhnya dengan pakaian-pakaian minim. Biasanya Ayu tampil cukup terbuka ketika sedang mengisi acara off air maupun kala bepergian dengan anaknya, Bilqis Khumairah Razak, seperti dengan memakai crop top dan rok pendek.
Baca Juga: Terungkap! Ini Panggilan Mesra Ayu Ting Ting ke Muhammad Fardana
Misalnya saja ketika Ayu dan keluarga menggelar acara ulang tahun untuk sang adik, Syifa pada Juni 2023. Tampil kompak dengan busana berwarna merah muda, pakaian Ayu yang berupa mini dress berukuran cukup pendek sampai memperlihatkan celana stretch warna hitam di baliknya membuat Ayu dibanjiri komentar miring.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H