Suara.com - Banyak momen menarik yang dialami selebriti saat pelaksanaan Pemilu 2024 pada Rabu (14/2/2024). Salah satunya adalah momen Kunto Aji menjadi petugas Linmas di TPS di komplek rumahnya.
Untuk diketahui, Satlinmas (Satuan Perlindungan Masyarakat) termasuk badan Ad Hoc Pemilu. KPU menjelaskan bahwa Ad Hoc merupakan panitia khusus yang bersifat sementara dan/atau sebelum ada situasi normal.
Cerita menjadi Satlinmas Pemilu 2024 dibagikan secara lengkap oleh Kunto Aji melalui unggahan media sosial. Hal itu termasuk awal mula dirinya ditunjuk sebagai Satlinmas.
Rupanya Kunto Aji berpartisipasi menjadi petugas Pemilu 2024 oleh Ibu RT di komplek rumahnya. Karena kebetulan sedang libur, dia pun meminta posisi dengan tugas paling mudah dan akhirnya ditunjuk sebagai Satlinmas.
"Awal ceritanya aku itu jarang ikut kegiatan di komplek, gak pernah bisa. Nah ini mumpung libur, mau ikut pas diajak Bu RT," cerita Kunto Aji dikutip dari Instagram Story pada Kamis (15/2/2024).
"Dengan syarat minta yang tugasnya paling mudah karena belum pernah jadi anggota KPPS. Ya udah, ditunjuk jadi Linmas. Jadi ini beneran hahahaha," imbuhnya.
Linmas atau Satlinmas sendiri memiliki tugas terkait pengamanan pada saat hari pemungutan dan penghitungan suara dalam penyelenggaraan Pemilu di TPS. Lantas, berapa gaji Satlinmas Pemilu 2024?
Gaji Satlinmas Pemilu 2024
Besaran gaji atau honor petugas Satlinmas Pemilu 2024 tercantum dalam Surat Keputusan (SK) Menteri Keuangan (Menkeu) Nomor S-647/MK.02/2022 tertanggal 5 Agustus 2022 perihal Satuan Biaya Masukan Lainnya (SBML) untuk Tahapan Pemilihan Umum dan Tahapan Pemilihan.
Baca Juga: Harapan dan Pesan Pemain Naturalisasi PSS Sleman Ini Usai Nyoblos di Pemilu 2024
Berdasarkan SK tersebut, gaji Satlinmas dalam negeri di Pemilu 2024 adalah sebesar Rp700 ribu. Sementara gaji Saltinmas luar negeri adalah Rp4,5 juta. Gaji ini akan diberikan KPU setelah masa kerja mereka selesai.
Sementara itu, Kunto Aji nampak sangat antusias menjalankan tugasnya sebagai Satlinmas Pemilu 2024 kemarin. Bahkan dia sampai membeli seragam Linmas sendiri meski tidak digunakan ketika bertugas.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
5 RoadBike Murah Keren Mulai 1 Jutaan, Solusi Anti Stres Tanpa Bikin Kere
-
5 Merek Gula Rendah Kalori Murah untuk Diabetes dan Diet, Bisa Ditemukan di Supermarket
-
5 Sunscreen Broad Spectrum untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam, Mulai dari Rp30 Ribuan
-
Review dan Harga Face Wash Sombong 5-in-1, Sabun Cuci Muka Milik Denny Sumargo
-
Ucapan Selamat Hari Gizi Nasional untuk Kolega, Formal dan Informal
-
6 Produk GEUT Milik dr Tompi untuk Atasi Melasma, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
7 Sunscreen Korea Untuk Hilangkan Flek Hitam dan Garis Penuaan
-
Primer Dulu atau Sunscreen Dulu? Ini Panduan Lengkapnya
-
5 Rekomendasi Moisturizer Hada Labo Sesuai Jenis Kulit, Kamu yang Mana?
-
5 Sunscreen Wajah Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas, Bye-Bye Flek Hitam