Suara.com - Keunggulan komedian Komeng dalam pemilihan DPD RI dari Provinsi Jawa Barat tak henti menjadi buah bibir.
Pasalnya Komeng maju tanpa partai, nyaris tidak pernah melakukan kampanye, sampai menggunakan foto nyeleneh di surat suara. Namun faktanya sang komedian meraup dukungan tertinggi dari publik hingga diprediksi dapat menembus Senayan.
Tak heran bila banyak yang mempertanyakan strategi apa yang dipakai Komeng untuk memenangkan pemilu. Hal inilah yang dibagikan oleh eks Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, di Instagram-nya.
“Strategi Komeng. Untuk pemilihan Senator DPD di Jawa Barat. Mohon disimak untuk jadi referensi di masa depan,” tulis Kang Emil di kolom caption, dikutip pada Kamis (15/2/2024).
Lantas seperti apa strateginya?
“Untuk menjadi anggota dewan saya perlu modal yang besar. Rumah mau dijual. Emak nggak marah, Bapak nggak marah, keluarga nggak marah, tetangga yang marah, orang rumah dia yang gue jual,” kata Komeng yang sontak memancing tawa para penonton.
Tentu saja strategi yang dibocorkan Kang Emil ini dalam konteks bercanda, sebab Komeng sedang mengisi sebuah acara stand up comedy di salah satu televisi swasta. Namun konteksnya selaras dengan Komeng yang sekarang berpotensi menjadi Anggota DPD.
“Gue udah dapet untuk modal, akhirnya gue bikin timses, tim sukses,” ucap Komeng lagi. “Ada sekitar 102. Yang 2 tambahan, Daus Mini sama Adul.”
Lagi-lagi sang komedian dibanjiri tawa para penonton, apalagi karena Komeng kemudian menceritakan tingkah kocak timsesnya. Seperti malah menggunakan foto berukuran kecil untuk disebarkan ke warga sehingga mereka tidak mengenali Komeng saat berkampanye.
Baca Juga: Punya 2 Pesaing Ketat, Komeng Tetap Unggul Suara Tanpa Baliho di Jawa Barat
Di sisi lain, Komeng yang memiliki nama lengkap Alfiansyah Bustami diprediksi dapat menembus Senayan. Pasalnya dikutip dari situs pemilu2024.kpu.go.id pada Kamis (15/2/2024), Komeng sudah meraup lebih dari 200 ribu suara dan mengungguli puluhan calon senator yang lain, termasuk artis Jihan Fahira.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun