Suara.com - Komedian Alfiansyah Bustami atau Komeng mendadak jadi sorotan setelah memasang foto kocaknya pada kertas suara DPD RI daerah pemilihan Jawa Barat.
Meski mengundang tawa, ternyata cara ini justru menarik masyarakat untuk memilihnya. Terbukti, Komeng memimpin real count KPU untuk DPD RI daerah pilihan Jawa Barat.
Ia bahkan mengungguli kandidat lain termasuk Jihan Fahira. Menilik laman pemilu2024.kpu.go.id Kamis (15/2/2024) pukul 13.45 WIB, Komeng menempati posisi perolehan teratas dengan 245.864 suara atau 8.33 persen.
Hasil tersebut tentu membuka peluang Komeng untuk melaju ke Senayan. Bahkan ia sempat menanggapi santai perihal banyaknya pemilih yang mencoblos dirinya. Hal ini sempat dibuka oleh sang sahabat, Abdel Achrian yang langsung menghubunginya.
"Buset gw nanya di twitter banyak yg milih lo pak. Semoga beneran masuk senayan. Aamiin," tulis Abdel dalam chat WhatsApp miliknya yang dipamerkan lewat akun Instagram miliknya pada Rabu (14/2/2024).
"(emoji tertawa) Ini Ane udeh d senayan, Pa. Didaerah patal, lg ngopi. Biar deket klo ada panggilan," jawab Komeng.
Baru-baru ini, lawakannya tentang dirinya yang menjadi anggota dewan pun kembali viral. Saat itu Komeng sempat mengatakan jika dirinya sampai menjual rumah karena memerlukan modal yang besar.
"Untuk menjadi anggota dewan saya memerlukan modal yang besar. Rumah mau dijual, emak nggak marah, bapak nggak marah, keluarga nggak marah, tetangga mara, orang rumah dia yang gua jual," ucapnya dengan nada khasnya.
Komeng juga pernah bercanda meminta timnya untuk menyebarkan foto saat kampanye, tapi saat dirinya sudah keluar rumah saat kampanye, malah tak ada orang yang mengenalinya.
Baca Juga: Momen Pendukung Lindungi Gambar Prabowo-Gibran dari Sengatan Matahari di TPS
"Ini orang gimana sih masang fotonudah begitu banyak kok pada nggak kenal. Saya liat foto saya 3x4 yang dipasang," ucapnya lagi mengundang tawa orang yang mendengarnya.
Video ini pun sontak mendapatkan berbagai komentar dari netizen, usai dibagikan ulang oleh akun TikTok @kedaikreasi.
"Komeng menang karena sering merangkul rakyat kecil (adul dan daus mini)," ucap @donxxxx.
"Komeng: gimana ini bjirr padahal iseng doang," ujar @banxxxx.
"Komeng kampanye udah dari dulu, dengan cara menghibur rakyat di tv uhuyyyyy," tambah @chupxxxx.
"Gw juga milih Komeng, soalnya sekian banyak nya foto di surat suara, cuma Komeng yg saya kenal, yg lain gak pada kenal," tambah @rinaxxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis