Suara.com - Denny Caknan dan Bella Bonita telah mengumumkan nama anak pertamanya pada Selasa (20/2/2024). Sehari setelahnya, pasangan ini menggelar aqiqah untuk putri mereka di kediaman Denny Caknan di Ngawi, Jawa Timur.
Anak pertama Denny Caknan dan Bella Bonita sendiri lahir pada 5 Februari 2024 di sebuah rumah sakit ternama di Surabaya. Bayi berjenis kelamin itu diberi nama Sabil Maratungga Cundamani.
Sebagai orang tua, Denny Caknan bersama sang istri menunaikan kewajibannya dengan menggelar aqiqah untuk sang putri pada Rabu (21/2/2024). Acara aqiqah anak Denny Caknan pun dihadiri banyak pendakwah, termasuk Gus Miftah.
Tak lama setelah acara aqiqah anak Denny Caknan dan Bella Bonita selesai, beragam konten muncul di media sosial. Salah satunya adalah konten unboxing bingkisan makanan dari acara tersebut.
Di media sosial TikTok, ada akun w.16_5 yang memperlihatkan secara singkat isi bingkisan makanan dari acara aqiqah anak Denny Caknan dan Bella Bonita. Dari unggahan tersebut terungkap bahwa para tamu mendapat dua jenis bingkisan.
Bingkisan pertama berisi snack ringan untuk para tamu yang hadir. Sementara bingkisan kedua isinya adalah makanan berat dengan beragam lauk yang menggugah selera. Semua bingkisan itu dibungkus dalam kotak yang cantik.
Isi lengkap bingkisan dari acara aqiqah anak Denny Caknan kemudian diungkap oleh akun TikTok lain, yakni metalklenik. Akun ini memperlihatkan satu per satu snack hingga lauk yang ada dalam bingkisan tersebut.
Berdasarkan si empunya akun, terungkap bahwa bingkisan snack acara aqiqah anak Denny Caknan terdiri dari pastel, donat, kue brownis, roti pisang, minuman sari kacang hijau, hingga camilan tradisional bernama embel-embel.
Sementara bingkisan nasinya dilengkapi dengan lauk satai, gulai kambing, sambal goreng kentang, ayam goreng, urab sayur, mie goreng, serta botok. Bingkisan tersebut juga disertai dengan kertas berisi nama lengkap anak Denny Caknan.
Baca Juga: Dipanggil Cunda, Ini Arti Nama Lengkap Anak Pertama Denny Caknan
Konten unboxing bingkisan dari acara aqiqah anak Denny Caknan menuai banyak komentar dari netizen pengguna TikTok. Tidak sedikit yang fokus menyoroti isi bingkisan, ada juga yang menyampaikan doa terbaik untuk Baby Cundamani.
"Ndek Ngawi ya sudah mewah iku (Di Ngawi ya sudah mewah itu)," kata netizen. "Alhamdulillah. Semoga mas Denny sekeluarga diberi rezeki yang lancar dan keluarga yang sehat. Lope lope Dedek Sabil," imbuh yang lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
7 Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Lembab, Cerah, dan Kenyal
-
4 Minuman Sehat yang Cocok Dikonsumsi usai Barbeque-an Saat Tahun Baru 2026
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan
-
5 Sepatu Running Lokal Kembaran Reebok Ori, Brand Dalam Negeri Kualitas Dunia
-
5 Shio Paling Beruntung di Januari 2026: Siap-siap Sambut Rezeki dan Karier Melejit!
-
Ramalan Lengkap Shio Kuda di 2026: Karakter, Angka Keberuntungan, Pasangan, dan Karier
-
Apakah Tanggal 2 Januari 2026 Libur Cuti? Ini Penjelasannya
-
5 Moisturizer yang Tidak Bikin Jerawatan, Alternatif untuk Kulit Berminyak dan Sensitif