Suara.com - Momen Prabowo Subianto unjuk kebolehan angkat barbel viral di media sosial. Calon presiden itu terlihat begitu santai mengangkat barbel yang total beratnya 15 Kg.
Melansir dari unggahan TikTok @/partaigerindra, tampak detik-detik Prabowo Subianto memamerkan kebolehannya dalam melakukan lateral raise menggunakan dua barbel yang masing-masing berbobot 7,5 Kg.
Di usianya yang sudah mengijak 72 tahun, Prabowo Subianto terlihat begitu santai melakukan gerakan lateral raise. Ia bahkan masing bisa tersenyum semringah saat melakukan gerakan tersebut.
"Biar enggak ada perdebatan lagi, yang dipakai lateral raise oleh Prabowo itu beratnya 7,5 Kg ya," tulis pengunggah video dikutip Sabtu (24/2/2024).
Video yang memperlihatkan momen salah satu calon presiden 2024 itu melakukan lateral raise dengan barbel 15 Kg pun sontak menuai sorotan publik. Banyak yang menyanjung Prabowo Subianto.
"Lateral raise 7,5 kg tangan lurus di umur 72," komentar warganet
"Lateral raise tangan lurus sambil senyum," imbuh warganet.
"Enteng ya Pak, anak gym menangis lihat ini," imbuh warganet.
"Gue aja yang bawa gas elpiji 3 Kg udah ngos-ngosan. Pak Prabowo mah sambil senyum santai," ujar warganet lain.
Baca Juga: Adab Prabowo vs Anies Baswedan: Sama-sama Jalankan Sunah Rasulullah SAW
Selain itu, tak sedikit warganet yang menyinggung Anies Baswedan atau yang akrab disapa Abah dalam komentar unggahan akun TikTok Partai Gerindra ini.
"Yang tanya beratnya, sama kayak utang Abah," ujar warganet.
"Ya elah min segitu mah enteng. Noh lihat Anies tangan kanan 400 M kiri 50 M," sindir warganet.
"Abah aja bisa sampai 400 M, masa ini cuma 7,5 Kg," kata warganet.
Sebagai informasi, momen ini berlangsung saat Prabowo Subianto meresmikan pembukaan turnamen U-17 Nusantara Open 2023 pada 14 Desember 2023.
Acara yang digelar di Gelanggang Akademi Sepakbola Garudayaksa ini juga dihadiri oleh beberapa pejabat negara lain, mulai dari Erick Tohir, Dito Ariotedjo, dan masih banyak lagi.
Berita Terkait
- 
            
              Adab Prabowo vs Anies Baswedan: Sama-sama Jalankan Sunah Rasulullah SAW
 - 
            
              Kompak dengan Prabowo Subianto, Gibran Rakabuming Raka Juga Punya Akun Instagram Khusus Kucing Peliharaan
 - 
            
              Prabowo Kantongi Nama Lain untuk Jadi Ibu Negara, Titiek Soeharto Gigit Jari?
 - 
            
              Dihujat Usai Sebut Pilpres Curang, Ini 5 Lagu Terbaik Elvy Sukaesih Ratu Dangdut Indonesia
 - 
            
              Akhirnya Cak Imin Kembali Menyala di X: Beras Mahal Kok Gak Komen?
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Basreng Indonesia Ditarik BPOM Taiwan, Kenali Ciri-Ciri Cemilan dengan Pengawet Berlebihan
 - 
            
              Penghasilan YouTube Pandji Pragiwaksono, Minta Maaf Usai Dianggap Singgung Adat Toraja
 - 
            
              5 Pilihan Moisturizer Viva Buat Samarkan Flek Hitam, Cuma Rp10 Ribuan!
 - 
            
              5 Sunscreen Tone Up Non Comedogenic Terbaik untuk Kulit Berjerawat
 - 
            
              Berapa Lama Wardah Crystal Secret Bisa Hilangkan Flek Hitam? Cek Fakta dan Rekomendasinya
 - 
            
              Wewangian untuk Remaja: Bukan Sekadar Harum, Tapi Sumber Rasa Percaya Diri dan Energi Positif
 - 
            
              Profil dan Rekam Jejak Rektor UNM, Diberhentikan Buntut Dugaan Pelecehan
 - 
            
              Event Lari Berdampak Bagi Pelestarian Hijau, Mandatalam Earth Run 2025 Tanam 2.000 Bibit Pohon
 - 
            
              5 Rekomendasi Sepatu Lokal Sekelas Adidas yang Murah untuk Anak Sekolah
 - 
            
              Ketika Anabul Jadi Keluarga, Hadir Tren Perhiasan Bertema Kasih Sayang untuk Hewan Peliharaan