Suara.com - Seniman Melanie Subono banyak bercerita tentang perjuangannya selama menjadi aktivis perempuan ketika datang ke kantor suara.com di Kuningan, Jakarta Pusat, Selasa (5/3/2024). Dikenal kritis dalam menyikapi berbagai isu, Melanie mengungkap potret kondisi perempuan Indonesia saat ini menurut pandangannya.
Cucu mantan Presiden BJ Habibie itu melihat kalau kondisi keberdayaan perempuan Indonesia saat ini sebenarnya jalan di tempat. Melanie menganalogikan kondisi itu seperti orang yang sedang olahraga di treadmill.
"Olahraga di treadmill itu kan kayaknya lari atau jalan sampai berkilo-kilo, tapi padahal masih di situ juga. Maju dan mundur sehingga menurut gua jalan di tempat. Banyak perempuan gak bisa lakukan banyak hal. Kayak gitu gue lihatnya sekarang," kata melanie.
Meski setiap tahun ada perayaan Hari Perempuan Internasional yang dirayakan setiap 8 Maret, serta ada Hari Kartini, menurut Melanie, kedua hari itu sekadar perayaan seremonial. Namun, hanya sedikit orang yang benar-benar konsisten melakukan tindakan aktivisme sepanjang tahun.
Itu pula alasannya, Melanie enggan mengiyakan ajakan untuk turut serta hadir dalam perayaan Hari Perempuan Internasional tahun ini.
"Gue banyak ketemu orang di situ, manggung, orasi di situ. Tapi ya udah gue akan ketemu lagi sama orang itu pas tahun depan perayaan lagi, jadi kayak selebrasi doang. Ada juga yang memang terus berjuang buat hak perempuan, tapi laling dari seribu cuma 200 orang," tuturnya.
Tindakan aktivisme sendiri memang bukan hal baru bagi Melanie. Tidak hanya tentang isu perempuan, pelantun lagu Kita Kawan Bukan Lawan itu mengatakan kalau dirinya juga sering vokal mengenai berbagai isu lainnya. Seperti HAM, perlindungan hewan, politik, sampai perempasan lahan.
Melanie merasa daya pikir kritisnya itu memang sudah terasah sejak dia masih anak-anak.
"Yang gua ingat pertama kali kayaknya dari kecil udah cukup concern sama sesuatu kalau hal itu gak adil. Gue bisa nih kalau lagi jalan sama keluarga lihat esuatu gak seharusnya bisa 'kok ini begini sih', entah apa pun isunya. Mulai bertambahnya umur, mulai ketemu banyak aktivis," cerita Melanie.
Baca Juga: Putri Ariani Dicuekin saat Manggung di Jogja, Melanie Subono Beri Sindiran Pedas
Alih-alih membahas isu perempuan, Melanie merasa kalau dia sebenarnya lebih banyak berbicara mengenai isu hak asasi manusia (HAM). Hanya saja, kebanyakan korban HAM yang dia bantu rata-rata juga perempuan. Dia mengaku banyak belajar tentang isu tersebut dari istri mendiang Munir, Suciwati.
"Mentor perempuan pertama buat gue itu mba Suci (Suciwati Munir). Jadi gue gak inget kapan spesifik pertama kali ngomongin soal perempuan," tuturnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Siap-siap Cair, Ini Cara Cek Penerima Bansos PKH dan BPNT 2026 di HP
-
Kuliah Perbankan Syariah, Ini Peluang Karier yang Dibutuhkan Industri Keuangan
-
7 Rekomendasi Serum Penghilang Bekas Jerawat, Bikin Kulit Cerah Merata
-
7 Sumber Kekayaan Prilly Latuconsina yang Aktifkan Open to Work di LinkedIn
-
Apa Bedanya Lip Gloss dan Lip Tint? Ini 5 Pilihan yang Bisa Bikin Bibir Merona
-
Apa Bedanya Lip Cream dan Lipstik? Ini 5 Pilihan Praktis untuk Sehari-hari
-
6 Sunscreen Korea SPF 50 Tanpa White Cast untuk Base Makeup Sehari-hari
-
Estimasi Harga Tiket Kereta Lebaran 2026: Lengkap Jadwal War Tiket untuk Mudik
-
3 Shio yang Mendapatkan Keberuntungan dan Cinta Selama Pekan Terakhir Januari 2026
-
Cara Menghitung Pace Lari Manual dan Otomatis, Panduan Lengkap untuk Pemula