Suara.com - Penampilan Amora Lemos seolah tak pernah gagal menarik perhatian. Pasalnya, anak gadis Kris Dayanti dan Raul Lemos itu terbilang selalu berhasil tampil modis dalam berbagai kesempatan.
Setelah ditelusuri lebih jauh, Amora Lemos ternyata cukup sering melengkapi penampilan cantiknya dengan tas mewah yang tak kalah mentereng dari punya ibunya. Amora terpantau sudah memakai tas mewah sejak kecil, lho.
Seperti apa tas mewah milik Amora Lemos? Melansir dari berbagai sumber, yuk intip beberapa koleksi tas mewah Amora Lemos yang harganya tak main-main.
1. Tas Burberry Seharga Rp7,5 juta
Amora Lemos kecil terlihat sudah menenteng tas mewah merek Burberry. Menurut akun Instagram krisdayanti_style, tas Amora termasuk koleksi Burberry Mini Ruby Shoulder Bag yang harganya sekitar Rp7,5 juta.
2. Tas Gucci Seharga Rp7,7 Juta
Koleksi tas mewah Amora Lemos juga ada yang berasal dari rumah mode Gucci. Anak pertama Kris Dayanti dan Raul Lemos itu memakai Children's GG Supreme Cat Tote yang harganya diperkirakan mencapai Rp7,7 juta.
3. Tas Fendi Seharga Rp19,7 Juta
Amora Lemos juga memiliki koleksi tas mewah Fendi yang harganya menyentuh angka Rp19,7 juta. Ia diketahui menenteng koleksi Fendi The Baby Banner Leather Shoulder Bag.
4. Tas Gucci Seharga Rp18,6 Juta
Selain Children's GG Supreme Cat Tote, Amora Lemos juga memiliki koleksi lain dari Gucci. Ia terlihat memakai GG marmont super mini bag Black matelassé chevron leather ketika menghabiskan waktu bersama keluarga. Tas ini dibanderol dengan harga Rp18,6 juta menurut akun Instagram fashion__selebriti.
5. Tas Dior Seharga Rp43,1 Juta
Terakhir, tas mewah keluaran Dior juga menjadi pilihan Amora Lemos. Tas bernama Dior Lambskin Blended Fabrics 2WAY Plain Leather itu dipatok dengan harga Rp43,1 juta, melansir dari akun Instagram fashion.style_krisdayanti.
Itulah deretan koleksi tas mewah Amora Lemos dilansir dari berbagai sumber. Bagaimana pendapatmu?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Alternatif Veja, Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
-
5 Rekomendasi Tinted Moisturizer untuk Samarkan Kerutan Lansia, Mulai Rp50 Ribuan
-
Bibir Tebal Cocok Pakai Lipstik Apa? Cek 5 Pilihan yang Layak Dicoba, Mulai Rp23 Ribuan
-
5 Rekomendasi Skincare untuk Menghilangkan Milia di Usia 30 Tahun
-
5 Rekomendasi Warna Lipstik MAC yang Paling Populer dan Ikonik
-
5 Cushion Terbaik untuk Kulit Sensitif Usia 45 Tahun ke Atas
-
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
-
Bayar Fidyah Puasa 1 Hari Berapa Rupiah dan Kg Beras? Begini Ketentuan yang Benar
-
5 Rekomendasi Moisturizer Jepang, Formula Negeri Sakura Hempas Flek Hitam