Suara.com - Ria Ricis harus menjalani bulan Ramadhan dengan nuansa yang berbeda. Pasalnya berbeda dari bulan Ramadhan sebelumnya, Ricis kini sedang dalam proses bercerai dengan Teuku Ryan.
Tampaknya kondisi ini pun membuat kakak Ricis, Oki Setiana Dewi, turut merasa cemas. Bahkan Oki sampai langsung mencecar Ricis ketika mereka bertemu di acara buka puasa bersama keluarga dan tim.
“Tunggu, tunggu,” kata Oki sambil memerhatikan dalam-dalam wajah sang adik, seperti dikutip dari kanal YouTube Ricis, Sabtu (16/3/2024). “Kenapa? Pertama, apakah lagi capek? Atau habis nangis? Atau softlensnya ganti?”
Ricis sendiri terlihat langsung salah tingkah mendengar pertanyaan kakak tertuanya tersebut. Ricis sempat berusaha mengalihkan pembicaraan dengan meminta Oki bertanya langsung kepada asistennya, tetapi akhirnya Ricis mengarang jawaban sendiri.
“Ya sudahlah, softlensnya (ganti),” ungkap Ricis dan berupaya membuat kakaknya berhenti menanyakan soal matanya yang disebut bengkak oleh salah satu asisten.
Dalam momen itu pula akhirnya terungkap menu sahur yang disantap Ricis. Tak pakai nasi, ibunda Cut Raifa Aramoana itu rupanya memilih untuk memenuhi kebutuhan karbohidratnya dengan roti gandum sekalipun banyak aktivitas yang mesti dikerjakan selama berpuasa.
“Aku sahur cuma telur setengah matang dua, roti gandum, sama susu. Buktinya aku nggak kelaparan, orang sampai ngira ‘Ini (Ricis) nggak puasa ya?’” ujar Ricis saat mengobrol dengan salah satu stafnya.
“Tapi kamu kuat banget sih,” puji sang lawan bicara.
“Iya, aku kan harus happy,” tandas Ricis.
Baca Juga: Menu Sahur Tasya Farasya Bikin Melongo, Kayak Hidangan untuk Lebaran
Di sisi lain, proses perceraian Ria Ricis dan Teuku Ryan masih terus bergulir walaupun pihak sang suami beberapa kali bersikeras tidak ingin berpisah dengan istrinya. Beredar kabar pasangan yang baru menikah selama kurang dari tiga tahun itu akan menjalani sidang tatap muka pada 25 Maret 2024.
Berita Terkait
-
Menu Sahur Tasya Farasya Bikin Melongo, Kayak Hidangan untuk Lebaran
-
Momen Sule Numpang Sahur di Rumah Ria Ricis Jadi Omongan: Gak Kejauhan.......
-
Belum Resmi Cerai, Ria Ricis Blak-blakan Soal Statusnya ke Sule
-
Ria Ricis Gelar Acara Buka Bersama dengan Keluarga, Teuku Ryan Ikut?
-
Punya Rumah Harga Rp60 Miliar, Menu Sahur Keluarga Anang Hermansyah-Ashanty Curi Perhatian
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Tolak Merger dengan Grab, Investor Kakap GoTo Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
Terkini
-
Roll On vs Spray: Parfum Mana yang Paling Awet di Kulit?
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
-
10 Bedak Tabur Terbaik untuk Kulit Berminyak, Makeup Anti Luntur dan Kilap
-
Biaya Masuk Pondok Pesantren Lirboyo, Tempat Gus Elham Menimba Ilmu
-
Menemukan Keajaiban Pantai Sukamade, Surga Tersembunyi di Jawa Timur
-
6 Moisturizer Ceramide untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Jaga Kulit Tetap Lembap dan Kenyal
-
9 Tips Makeup Tahan Keringat agar Wajah Tetap Segar Sepanjang Hari
-
7 Bedak yang Tahan Lama 24 Jam, Kulit Mulus dan Bebas Kilap Seharian
-
Pameran Rempah di Buleleng Resmi Dibuka, Kenalkan Kekayaan Lokal dan Budaya
-
Pesta Inovasi, Kompetisi Kuliner, dan Kopi Dunia Bertemu di Jakarta