Suara.com - Harvey Moeis dikenal sebagai suami dan ayah yang royal sebelum resmi menjadi tersangka dalam kasus dugaan korupsi tata niaga komoditas timah wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk periode 2015-2022.
Sejumlah hadiah mahal pernah diberikan oleh Harvey, seperti private jet alias pesawat pribadi seharga ratusan miliar Rupiah untuk Raphael Moeis sang anak, atau mobil Rolls-Royce sebagai kado ulang tahun ke-40 Sandra Dewi.
Lebih tepatnya Harvey memberikan Rolls-Royce Ghost Extended Wheelbase berwarna hitam, yang dilengkapi dengan jok warna coklat, konsol berlapis kayu mewah, serta plafon bertabur bintang di bagian interiornya.
Tak hanya itu, Rolls-Royce tersebut juga dilengkapi dengan nomor polisi yang dipesan secara khusus, sebab tersemat inisial SDW yang tentu ditujukan untuk nama penerimanya, Sandra Dewi.
Dikutip dari berbagai sumber, Rolls-Royce Ghost Extended Wheelbase terbaru saat ini dibanderol seharga USD 402.250 atau sekitar Rp6,3 miliar. Namun jika masuk ke Indonesia, harga mobil ini akan naik berkali-kali lipat mencapai angka Rp18-25 miliar.
Namun kado mahal ini ternyata berstatus menunggak pajak sampai ratusan juta Rupiah. Ditelusuri di situs resmi Informasi Pajak Kendaraan Bermotor Provinsi Banten, pajak Rolls-Royce milik Sandra itu jatuh tempo pada 4 Maret 2024, atau dengan kata lain sudah terlambat hampir sebulan.
Per tahunnya, pemilik mobil harus membayar Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) senilai Rp99.786.300 serta SWDKLLJ sebesar Rp143.000.
Tentu angka ini membengkak karena ada keterlambatan selama 27 hari, dengan denda PKB sebesar Rp1.995.700 serta denda SWDKLLJ senilai Rp35.000. Dengan demikian, total pajak dan denda yang mesti dibayarkan oleh pemilik mobil adalah Rp101,96 juta.
Tak hanya itu, sedan mewah berkapasitas 5 kursi tersebut ternyata terdaftar atas nama perusahaan alih-alih atas nama Harvey pribadi atau bahkan Sandra. Padahal Rolls-Royce berkelir hitam itu selalu digembar-gemborkan sebagai hadiah untuk ulang tahun ke-40 Sandra Dewi dari Harvey Moeis.
Baca Juga: 7 Kasus Korupsi yang Bikin Geger di RI, Suami Artis Sandra Dewi Langsung Ukir Sejarah
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
3 Rekomendasi Lipstik Viva dan Pilihan Warna Terbaiknya, Mulai Rp14 Ribu
-
5 Fakta Ompreng 'Palsu' MBG: Diduga Tidak Halal dan Pakai Bahan Berbahaya!
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Hoka Terbaik Buat Medan Ekstrem
-
4 Moisturizer Viva untuk Flek Hitam dan Kerutan usia 40-an, Harga Murah Meriah
-
5 Lip Balm Terbaik untuk Bibir Hitam Usia 40 Tahun ke Atas, Perbaiki Skin Barrier
-
Gelora Literasi Bangkit di Big Bad Wolf: Ribuan Pengunjung Serbu Bazar Buku Terbesar
-
5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Menyembuhkan Jerawat, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Cushion Lokal Harga Mulai Rp60 Ribu: Tahan Lama dan Minim Oksidasi, Pas untuk Makeup Konser
-
5 Sepatu Alternatif Docmart yang Stylish dan Empuk, Harga Mulai Rp200 Ribuan
-
Promo Superindo Hari Ini 2 November 2025: Diskon 50% dari Sosis hingga Deterjen