Suara.com - Priya Prayogha Pratama atau yang dikenal dengan nama panggung Babe Cabita meninggal dunia pada Selasa (9/4/2024) pukul 06.38 WIB. Komedian kelahiran Medan ini menghembuskan napas yang terakhir di Rumah Sakit Mayapada, Jakarta Selatan, pada usia ke 34 tahun.
Babe Cabita meninggalkan seorang istri dan dua orang anak, satu laki-laki dan satu perempuan. Sebelum meninggal, Babe Cabita rupanya sempat meninggalkan lawakan terakhir di akun Instagram resminya, @babecabiita.
Hal ini terlihat dari postingan terakhirnya di Instagram. Postingan terakhir Babe Cabita ini merupakan sebuah meme yang diedit, sehingga menunjukkan dirinya mengenakan seragam SD.
Tak sendirian, Babe Cabita juga berangkat ke sekolah bersama Cristiano Ronaldo. Mantan pemain Manchester United dan Real Madrid itu juga tampak diedit mengenakan pakaian SD mirip Babe Cabita.
"Jangan lupakan sahabat masa kecil," demikian tulisan dalam meme yang dibagikan Babe Cabita pada Kamis (4/4/2024).
Tak cuma berangkat sekolah, Babe Cabita juga mengedit fotonya bersama Cristiano Ronaldo sedang buka puasa bersama atau bukber.
Babe Cabita tampak mengenakan baju koko panjang berwarna putih. Sedangkan Ronaldo juga diedit mengenakan baju koko panjang berwarna cokelat, lengkap dengan kopiah dan sarung di pundaknya.
"Jaga silaturahmi bukber di dadar beredar," tulis Babe Cabita dalam meme bukber.
Sementara itu dalam caption Instagram, Babe Cabita mengaku dirinya tidak mengikuti orang-orang yang kerap bukber sambil pamer harta. Sebaliknya, momen bukber dimanfaatkan Babe untuk pamer otot "temannya".
Baca Juga: Kondisi Babe Cabita Sebelum Meninggal Dunia, Badan Kurus dan Kepalanya Botak Plontos
"Orang lain biasanya kalau bukber pada pamer harta, Tapi kalau kawanku (Cristiano Ronaldo) bukber pada pamer otot!" kata Babe Cabita dalam caption seperti dikutip Suara.com, pada Selasa (9/4/2024).
Meme "bukber" bareng Cristiano Ronaldo itu menjadi postingan terakhir Babe Cabita di media sosial. Sejumlah partner selebriti hingga warganet pun ramai meninggalkan ucapan duka cita dan doa di kolom komentar.
"Selamat jalan bro," tulis Boy William sambil menambahkan emoji menangis.
"Kak," tulis Soraya Rasyid dengan menangis.
"Innalillahiwainnailaihirojiun. Semoga abang tenang ya di sana," doa Jeff Smith.
"Ya Allah, gak nyangka Bang. Innalillahiwaina ilaihi rajiun. Semoga amal ibadahnya diterima Allah SWT dan dilapangkan kuburnya," doa warganet.
Berita Terkait
-
Kondisi Babe Cabita Sebelum Meninggal Dunia, Badan Kurus dan Kepalanya Botak Plontos
-
Profil Komika Babe Cabita: Meninggal di Hari Terakhir Ramadhan, Sudah Titip Wasiat Ini ke Istri
-
Sebelum Meninggal Dunia, Babe Cabita Pernah Dirawat karena Penyakit Langka
-
Nyesek, Isi Permohonan Maaf Babe Cabita Sebelum Meninggal Dunia
-
Innalillahi, Babe Cabita Meninggal Dunia Hari Ini
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Mengapa Fun Run Kini Jadi Senjata Ampuh Tanamkan Empati pada Generasi Muda?
-
7 Tips agar Cepat Tidur di Malam Hari, Terbukti Efektif
-
Ini 4 Zodiak Paling Beruntung Besok 16 November 2025, Berkah Datang Bertubi-tubi
-
Souvenir Nikahan Boiyen Diungkap Tamu, Isinya Cuma Satu dan Cantik Banget
-
Rahasia Kulit Kenyal dan Bercahaya: Perawatan Sehari-hari yang Harus Dicoba
-
Cek Ramalan Shio 16 November 2025, Siapa yang Paling Beruntung Besok?
-
Pekerjaan Prestisius Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen Beri Maskawin Bernominal Cantik
-
Contoh Soal TKA Bahasa Indonesia SMA, Lengkap dengan Jawaban
-
Kulit Kering di Usia 50-an? Coba 5 Bedak dengan Formula Melembapkan Ini
-
7 Rekomendasi Lulur di Indomaret untuk Angkat Daki dan Mencerahkan, Murah Meriah Dekat dari Rumah