Suara.com - Pernyataan Zaskia Adya Mecca tentang budaya pernikahan di Tanah Air menarik banyak perhatian. Sebab, istri Hanung Bramantyo itu menilai orang Indonesia kasihan karena memiliki budaya pernikahan yang tidak mudah.
Pendapat itu disampaikan Zaskia Adya Mecca saat menjadi bintang tamu YouTube Gue Sehat. Dalam video yang tayang pada Sabtu (13/4/2024) itu, awalnya Zaskia Adya Mecca disinggung soal biaya pernikahannya yang cuma Rp7 jutaan.
"Katanya dulu biaya nikahnya cuma tujuh setengah juta," pancing dokter spesialis anak, Dr. Reza Fahlevi, seperti dikutip dari YouTube Gue Sehat pada Minggu (14/4/2024).
Pancingan tersebut ditanggapi dengan bangga oleh Zaskia Adya Mecca. Artis yang akrab disapa Bia itu kemudian menyayangkan soal budaya pernikahan di Indonesia yang ribet dan mahal. Ia mengaku tidak setuju dengan konsep tersebut.
Hal itulah yang membuatnya merasa kasihan dengan kebanyakan orang Indonesia. Sebab, mereka kebanyakan harus mengeluarkan uang banyak ketika hendak menggelar pernikahan. Padahal itu tidak ada dalam aturan agama.
"Oh iya dong. Makanya aku enggak habis pikir orang mau nikah keluar duit banyak. Itu kayak. Orang Indonesia tuh kasihan lho buat aku, budaya kita membuat pernikahan menjadi sulit dan menjadi mahal," ujar Zaskia Adya Mecca.
"Syariat itu sebenarnya simpel banget. Kadang-kadang budaya itu yang membuatnya jadi sulit gitu. Sedangkan yang kita butuhkan syariatnya ini. Yang penting sah aja. Ngikutin apa yang Rasulullah lakukan gitu lho," imbuhnya.
Pendapat Zaskia Adya Mecca kemudian menuai banyak komentar ketika dibagikan ulang ke TikTok oleh akun temanbumilofficial. Banyak netizen menuliskan berbagai tanggapan atas pendapat tersebut. Ada yang setuju, ada juga yang sebaliknya.
"Lebih ke menghargai tamu dan ngasih makan yang layak menurut gue gak masalah, selagi mampu dan tidak memberatkan," kata salah satu netizen.
Baca Juga: Biaya Pernikahannya Cuma Rp 7,5 Juta, Zaskia Adya Mecca Heran dengan Tren Gelar Pesta Mewah
"Ya bebas-bebas aja sih. Kalo dia suka yang sederhana, ya gakpapa. Kalo ada yang suka rame karena teman, keluarga, dan relasinya banyak, ya gakpapa juga," tulis yang lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Krim untuk Memudarkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas, Mulai Rp20 Ribuan
-
Waspada! Ini 15 Kosmetik Berbahaya Mengandung Hidrokuinon Temuan BPOM Tahun 2026
-
5 Sepatu Nike Wanita Tanpa Tali yang Nyaman dan Praktis untuk Aktivitas Sehari-hari
-
Kurangi Sampah, Mesin RVM Kini Beri 'Kesempatan Kedua' pada Botol Plastik Bekas
-
6 Trik agar Hasil Cushion Tidak Crack, Makeup Jadi Flawless Tahan Lama
-
5 Sepatu Jalan Paling Nyaman: Lolos Uji 10.000 Langkah, Kaki Anti Pegal dan Nyeri
-
7 Sepatu Lokal Nyaman dan Multifungsi untuk Kerja, Jalan, hingga Traveling
-
Tren Staycation 2026: Liburan Singkat Kian Diminati, Akomodasi Jadi Daya Tarik Utama
-
7 Sepatu Converse Sol Datar Buat Nge-gym Sekaligus Nongkrong
-
Daftar 26 Kosmetik Berbahaya Temuan BPOM, Ini Rinciannya