Suara.com - Rizky Nazar diisukan berselingkuh dengan Salshabilla Adriana, lawan mainnya di Sinetron Bidadari Surgamu. Hubungannya dengan Syifa Hadju pun diduga kandas gara-gara hal ini.
Dugaan Rizky selingkuh hingga menyebabkan Syifa memilih untuk menyudahi hubungan asmaranya ini dimulai dengan banyaknya pengakuan netizen yang melihat pemain film The Way I Love You itu tengah asyik bermesraan dengan Salshabilla di Bali.
"Kak, aku ketemu Rizky (Nazar) di La Favela (restoran di Bali)," ungkap akun @carooolllssss_
"Syifa (Hadju) kamu harus tahu Rizky sama Salsa di Lavela," timpal @jcqline.
"Ketemu Rizky sama Salshabila peluk-pelukan mesra banget," timpal @ciupunggs
Syifa sendiri sempat mengaku bahwa dirinya paling tidak bisa memaafkan lelaki yang berselingkuh dan main tangan atau bersikap kasar, seperti memukul pasangan.
"Dua hal itu bukan termasuk kekurangan pasangan kalian, udah ngelakuin salah satu dari hal ini atau bahkan mungkin keduanya, kalian nggak bisa menerima itu sebagai hal yang dimaklumi," ujar Syifa Hadju dalam unggahan yang dibagikan akun @masterKids21.
Terlepas dari benar tidaknya isu di atas, muncul pertanyaan, bisakah kebiasaan selingkuh dihilangkan?
Melansir Hello Sehat, berdasarkan sudut pandang psikologi, kebiasaan selingkuh biasanya memang sulit berubah. Bahkan, meski pelaku ketahuan oleh pasangannya, tidak lantas hal ini membuat mereka berubah.
Baca Juga: Diduga Tikung Syifa Hadju, Salshabilla Adriani Juga Pernah Diisukan Selingkuh dengan Orang Ini
Ada beberapa kondisi yang memicu seseorang melakukan aksi perselingkuhan, mulai dari merasa terintimidasi oleh pasangan, merasa ada yang kurang dari hubungan, hingga mengalami maniak seks.
Mengutip Insider, Psikoterapis Klinis Dr. Leslie Beth Wish mengatakan bahwa meski belum diketahui pasti apakah kebiasaan selingkuh diturunkan secara genetik atau tidak, yang pasti perilaku ini seringkali didapat dengan cara meniru tindakan dari orang tua, kakak, anggota keluarga atau pengasuh lainnya.
"Seorang anak akan melihat bagaimana pengasuhnya mengatasi kecemasan, depresi atau ketidakbahagiaan mereka," ungkap Dr. Leslie.
"Jadi, ketika ibumu terlalu banyak makan atau ayahmu selingkuh dari ibumu, kamu akan melihat perilaku mereka, melihat suasana hati mereka, dan kamu jadi mempelajarinya, tapi tanpa dibarengi dengan cara mengelola perasaan," lanjutnya.
Sedangkan penelitian menyebut keinginan untuk menipu atau berselingkuh dikaitkan dengan reseptor domain, yang disebut polimorfisme DRD4 alias gen pencari sensasi.
Dalam studi tahun 2020 di Binghamton University New York, ditemukan fakta bahwa semakin banyak partisipan memiliki gen DRD4, maka lebih berisiko baginya untuk berbuat curang atau selingkuh.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis