Suara.com - Wasit Shen Yinhao menyita perhatian banyak pihak setelah menjadi pemimpin pertandingan Indonesia vs Uzbekistan di babak semifinal Piala Asia U-23.
Banyak yang meluapkan rasa kesalnya karena menganggap keputusan-keputusan Shen Yinghao sudah merugikan Indonesia. Salah satunya karena menganulir tembakan Muhammad Ferarri yang sudah berhasil menjebol gawang kiper Uzbekistan, Abduvakhid Nematov.
Tak heran jika kemudian profil Shen Yinhao ramai dicari, salah satunya perihal akun Instagram. Bahkan akun Instagram @yinhao.shen yang diduga dimiliki sang wasit terpantau terus dibanjiri followers, yakni mencapai 162 ribu orang pada Selasa (30/4/2024) siang.
Namun tampaknya warganet harus lebih berhati-hati lantaran akun tersebut ternyata bukan milik Shen Yinhao. Hal ini seperti diungkap akun X @kegblgnunfaedh, dengan bukti bahwa akun Instagram tersebut dibuat di Indonesia pada akhir tahun 2021.
“Ini akun tadinya cuman 20k an jadi besar sekarang. Tau sih kalian mau melampiaskan emosi kalian tapi jangan follow gaes, ini akun buatan netizen Indonesia entar juga setelah gede dan hype berkurang dia bakalan ubah nama ada open pp/endorse,” cuitnya.
Bukti lain bahwa akun @yinhao.shen bukanlah milik sang wasit asal Cina adalah karena nama akun tersebut telah diganti sebanyak 8 kali. Dengan kata lain, pengelola akunnya memang dengan sengaja langsung mengubah nama akunnya demi mengikuti tingginya sorotan terhadap wasit Shen Yinhao.
“FYI instagram diblokir sama negara China itu yang menyebabkan jarang orang china punya akun ig mereka lebih suka pakek weibo aplikasi buatan china. Jadi kalau warga china mau buka ig mereka pakek vpn atau pas di negara lain,” tegas akun @kegblgnunfaedh.
Terpantau ada banyak akun Instagram dengan nama serupa Shen Yinhao yang dapat dijumpai, tetapi semuanya diduga akun palsu yang sengaja dibuat untuk menjaring banyak followers dan engagement.
Termasuk di antaranya adalah akun Instagram @shenyinhao.official. Dikutip dari berbagai sumber, wasit kelahiran 6 November 1986 ini sebenarnya tidak mempunyai media sosial seperti Facebook maupun Instagram.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering