Suara.com - Sarwendah dan Jordi Onsu sama-sama dikabarkan memiliki hubungan kurang baik dengan Ruben Onsu. Di tengah konflik kakak-beradik itu, muncul isu pasangan suami istri ini akan bercerai.
Ada gugatan yang diduga untuk perceraian Sarwendah dan Ruben. Hal ini berawal dari keduanya yang tak serumah dan Jordi disebut menunda nikah saat keduanya pisah ranjang.
Baru-baru ini, Sarwendah dan Jordi pun memberi klarifikasi terkait hal tersebut. Mereka tak menyangka akan diserang isu seperti itu. Lantas, apa yang keduanya sampaikan? Ini informasinya.
Beda Klarifikasi Sarwendah dan Jordi Onsu
Sarwendah dan Ruben sudah dua bulan tak serumah. Banyak yang menyebut keduanya akan bercerai. Kabar ini semakin kencang usai pihak Pengadilan Negeri Jakarta Selatan buka suara.
Humas Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Djuyamto, mengatakan kebenaran soal gugatan atas nama Ruben. Pihak yang digugat adalah seorang wanita, namun tidak tahu siapa.
"Setelah saya cek di SIPP Kepaniteraan Perdata, belum masuk ke sistem. Tapi barangkali sudah didaftarkan melalui e-court pailing. Informasinya sudah ada (gugatan perdata), tapi kami harus pastikan ke SIPP e-court," kata Djuyamto, Kamis (2/5/2024).
"Nama aslinya (Ruben Onsu) Ruben Samuel. Berdasarkan informasi, yang gugat pihak perempuan," lanjutnya.
Setelah mengetahui pernyataan dari pihak Pengadilan Negeri itu, Sarwendah angkat bicara. Ia memastikan tidak ada gugatan apapun terkait hubungan rumah tangganya dengan Ruben Onsu.
Baca Juga: Diisukan Pisah Rumah, Dulu Sarwendah sampai 4 Kali Tolak Ruben Onsu Gara-gara Tak Yakin
"Enggak ada. Aku enggak ada gugatan apa pun," ujar Sarwendah di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Kamis (2/5/2024).
Sarwendah mengaku sedih karena apa yang dilakukannya seolah serba salah. Ia pun merasa kasihan dengan anak-anaknya lantaran mereka saat ini sudah di usia mengerti isi suatu berita.
"Aku tuh serba salah. Aku sedih banget, beneran, bentar-bentar aku dibilangnya kenapa-kenapa sama anak aku, terus nanti dibilangnya aku ngapain lagi, nanti dibilangnya aku gugat lagi. Jadi serba salah," ungkap Sarwendah.
"Aku juga seorang ibu, jadi kasihan anak-anak aku tuh udah bisa baca. Jadi mereka udah bisa baca berita-berita yang ada gitu," tambahnya.
Sementara itu, Jordi Onsu mengaku kesal setelah mendengar isu bahwa dirinya tidak menikah karena menunggu Sarwendah turun ranjang. Ia lantas menilai publik terlalu berlebihan.
"Orang bilang, 'Jordi enggak nikah karena nunggu (Sarwendah) turun ranjang'. Emang apa yang mau diturunin? Otak kalian jangan sekitar pornografi aja deh," kata Jordi di Tangerang, dikutip Jumat (3/5/2024).
Berita Terkait
-
Diisukan Pisah Rumah, Dulu Sarwendah sampai 4 Kali Tolak Ruben Onsu Gara-gara Tak Yakin
-
Biaya Listrik Rumah Ruben Onsu dan Sarwendah Tembus Rp55 Juta Tiap Bulan, Kini Diduga Pisah Ranjang
-
PN Jaksel Beberkan Terima Gugatan atas Nama Ruben Onsu
-
Profil dan Agama Wendy Lo, Adik Sarwendah yang Rumahnya Dijadikan Tempat Menampung Kakaknya dan 3 Ponakan
-
Tanggapi Rumor Gugatan Cerai ke Ruben Onsu, Suara Sarwendah Bergetar Seperti sedang Menahan Tangis
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- STY Siap Kembali, PSSI: Tak Mudah Cari Pelatih yang Cocok untuk Timnas Indonesia
Pilihan
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
Terkini
-
Retinol yang Bagus untuk Pemula Merek Apa? Ini 5 Rekomendasinya
-
6 Sunscreen SPF 30 yang Ideal untuk Usia 40 Tahun, Atasi Flek Hitam dan Garis Halus
-
5 Skincare Apotek untuk Mencerahkan Kulit, Glowing Tanpa Harus ke Klinik
-
3 Pilihan Moisturizer untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat, Kandungan Lengkap Harga Murah
-
5 Shio yang Kurang Beruntung Selama November 2025, Begini Cara Menghadapinya
-
Rejuran S Bantu Wulan Guritno Atasi Bopeng, Terungkap dalam Insecurity Uncovered Zap Premiere
-
TikTok Shop by Tokopedia Dukung Brand Lokal Bersinar di Jakarta Fashion Week 2026
-
8 Fakta Perjalanan Cinta Deddy Corbuzier & Sabrina Chairunnisa: Nikah di Tanggal Cantik, Kini Cerai
-
5 Rekomendasi Tone Up Cream yang Harganya Affordable untuk Mencerahkan Kulit Wajah
-
5 Parfum dengan Wangi Horor, Cocok Dipakai saat Halloween