Suara.com - Happy Asmara datang ke acara kondangan bersama Gilga Sahid baru-baru ini. Namun, penampilan Happy Asmara jadi perbincangan hingga sang penyanyi buka suara.
Saat itu, Happy Asmara menghadiri acara pernikahan seorang koleganya di Madiun. Ia tampil serasi dengan sang kekasih dengan busana hitam.
Pelantun hits Rungkad mengenakan dress hitam polos menyesuaikan baju batik yang dikenakan oleh sang kekasih. Namun, Happy Asmara terlihat tampil natural.
Dandanannya terkesan polos jauh dari kata menor saat menghadiri resepsi pernikahan. Hal itu rupanya mengundang reaksi warganet yang melayangkan berbagai komentar miring.
Happy Asmara pun angkat bicara setelah mengetahui gaya penampilannya disoal. Ia mengakui saat itu persiapannya mepet dengan acara manggung. Bahkan, dia hanya membawa baju dan makeup seadanya.
"Karena kertabatan. Kan semalam dari Tegal angsung balik ke Madiun, di sana stok baju aku gak banyak," ujar Happy Asmara saat live Tiktok yang videonya dibagikan akun @/selvymgs2, Senin (6/5/2024).
Sebenarnya, Happy Asmara bisa menyewa baju untuk kondangan, namun dirinya mengaku belum paham tempatnya di Madiun. "Terus kalau mau nyewa mendadak aku belum terlalu ngerti Madiun," sambungnya.
Penyanyi asal Kediri tersebut mengaku dirinya tak memakai aksesoris dan makeup penuh karena keterbatasan yang ada.
"Kenapa aku gak makeup, karena aku juga gak bawa makeup. Jadi natural, cuma liptint sama alis. Gak ada aksesoris, kan rumah satunya belum jadi," kata dia.
Baca Juga: Pede Kenakan Bikini Two Piece saat Liburan, Penampilan Seksi Rachel Vennya Kembali Disorot
Lebih lanjut, Happy Asmara mengatakan dirinya tak masalah dicibir gara-gara dandanan saat kondangan. Selama ini, ia memakai outfit dan dandanan sesuai dengan kenyamanan.
Happy Asmara berusaha menyesuaikan gaya penampilan dengan acara yang didatanginya. Dia mengaku lebih senang tampil apa adanya tanpa perlu pengakuan dari orang lain.
"Jadi kalau mau ke kondangan harus pakai anting 1 meter, kalung 50kg, kalau aku datang ke acara wedding tergantung aku jadi apa. Kalau jadi tamu ya bisa, kalau jadi bridesmaid kayak gitu-gitu mungkin ada preparing, karena ada beda case," ujarnya.
"Aku jadi orang apa adanya, boleh aja kita mempercantik diri biar kelihatan mewah. Aku gak perlu jadi yang kalian mau supaya aku dikagumin," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Bakal Gelar Resepsi Pernikahan, Happy Asmara Kaget Lihat Kerjaan Sampingan Gilga Sahid Selain Manggung
-
Doa Mantan Calon Mertua Bella Bonita untuk Happy Asmara dan Gilga Sahid Viral, Semakin Kuat Dugaan Sudah Resmi Menikah
-
Mendadak Diajak Salaman Penggemar, Reaksi Jujur Happy Asmara Jadi Perbincangan
-
Gilga Sahid Bawa Tas Branded Seharga Motor, Hadiah dari Happy Asmara?
-
Akui Sudah Menikah, Beda Nasib Happy Asmara dan Gilga Sahid Sebelum Terkenal
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
-
Harga Emas Antam Terpeleset Jatuh, Kini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
Terkini
-
Apa itu Bachelor of Science Honours? Gelar Sarjana Gibran dari MDIS
-
Siapa Orang Tua Vadel Badjideh? Sang Ibu Pingsan usai Anaknya Divonis 9 Tahun Penjara
-
Ramalan Karier Zodiak 2 Oktober 2025: Libra Jangan Mudah Terpengaruh Rekan Kerja!
-
Dampak dan 7 Cara Mengurangi Efek Radioaktif Cesium-137
-
7 Rekomendasi Sepatu yang Cocok dengan Batik Selain Pantofel, Tetap Modis dan Elegan
-
Prompt Gemini AI untuk Edit Foto Viral Pakai Batik: Sendiri, Pasangan, hingga Bareng Keluarga
-
Kondisi Keuanganmu Berdasarkan Ramalan Zodiak Hari Ini: Aquarius Jangan Sering Pinjemin Uang!
-
Menkeu Purbaya Makan di Kantin DJP, Gaya Merakyatnya Disorot Pedagang UMKM
-
Ramalan Zodiak 2 Oktober 2025: Panduan Lengkap Astrologi Harian hingga Kesehatan Gemini
-
Siapa Tilly Norwood? Aktris Hollywood Pertama Buatan AI, Ternyata Begini Cara Menciptakannya