Suara.com - Sosok orang tua kandung Betrand Peto mendadak menuai sorotan publik di tengah ramainya kabar mengenai keretakan rumah tangga Ruben Onsu dan Sarwendah.
Publik kembali membincangkan pernyataan lawas ayah kandung Betrand Onsu, Ferdy Peto soal bagaimana kedekatan sang putra dengan keluarga Ruben Onsu.
Ferdy Peto mengaku begitu gembira karena Betrand Peto bisa dekat dengan Sarwendah. Ia juga merasa bersyukur karena Sarwendah sempat memberi putranya ASI.
Rasa syukurnya itu tentu muncul bukan tanpa sebab. Ferdy Peto begitu bersyukur karena saat kecil Betrand Peto tak pernah mendapat ASI dari ibu kandungnya.
Memang, siapakah ibu kandung Betrand Peto?
Ibu kandung Betrand Peto bernama Maria Octaviana atau yang akrab disapa Vivi. Ia telah bercerai dengan Ferdy Peto semenjak lama.
Vivi diketahui memiliki hubungan yang kurang baik dengan Betrand Peto. Ia bahkan sempat merasa mendapatkan perlakuan berbeda sebagai orang tua.
Hal ini pernah diungkap Vivi ketika menjadi bintang tamu di podcast Ruben Onsu beberapa tahun lalu. Di sini, Vivi mengungkap isi hatinya mengenai sang putra.
"Mungkin karena ada satu dari lain hal yang kurang berkomunikasi yang baik, makanya saya berada di pihak yang tidak pernah diperhatikan," kata Vivi dikutip dari kanal YouTube The Onsu Family, Selasa (7/5/2024).
Baca Juga: Selera Kendaraan Betrand Peto di Usia 19 Tahun Bukan Kaleng-kaleng, Ada Mobil Buruan Kolektor
Sementara Vivi merasa mendapatkan perlakuan tersebut, di momen yang berbeda Betrand Peto justru mengaku merasakan hal yang berseberangan.
Putra angkat Ruben Onsu itu justru mempertanyakan keberadaan ibunya ketika dirinya dulu masih susah dan tinggal bersama kakek dan neneknya di NTT.
"Onyo dengar dari sana, ada yang suka bilang kangen. Kangen itu saat sudah jadi artis, waktu Onyo masih jualan enggak ada yang perhatiin Onyo, enggak ada yang bilang, 'Kangen deh ketemu Betrand', sama sekali enggak ada," kata Betrand.
Betrand Peto juga merasa diperlakukan tak adil oleh ibu kandungnya. Hal ini yang tambah menjadikan dirinya merasa ibunya sengaja mencari perhatian ketika ia sudah sukses.
"Yang Onyo rasain Mama itu datang ke Onyo saat Onyo sudah jadi artis. Mohon maaf nih Mama, Mama itu datang ke Onyo pada saat Onyo sudah terkenal. Dulu-dulunya jarang perhatiin Onyo," ujar Betrand.
Berita Terkait
-
Selera Kendaraan Betrand Peto di Usia 19 Tahun Bukan Kaleng-kaleng, Ada Mobil Buruan Kolektor
-
Beda Nasib Betrand Peto dan Chetryn Peto, Kini Ada yang Terseret Masalah Rumah Tangga Ruben Onsu
-
Beda Biaya Sekolah Betrand Peto dan Thalia Anak Ruben Onsu: The Real Tak Pilih Kasih?
-
7 Potret Cantik Chetryn Peto, Kakak Betrand Peto yang Mirip Tiara Andini
-
Profil Kevin Peto: Adik Betrand Onsu yang Jarang Disorot, Di mana Dia Sekarang?
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Masakan Lebih Creamy dan Lezat, Rahasianya Ada di Jenis Susu yang Dipilih!
-
Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya
-
Ditangkap dalam OTT KPK, Segini Total Harta Kekayaan Gubernur Riau Abdul Wahid
-
7 Rekomendasi Sepatu Terbaik 2025 untuk Pelari Kaki Lebar dari Brand Lokal hingga Luar
-
Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
-
Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
-
Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
-
Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas
-
5 Sunscreen dengan Kandungan Zinc Oxide untuk Samarkan Flek Hitam dan Bekas Jerawat
-
4th IICF 2025 Sukses Pertemukan 12 Negara, "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi" Pecahkan Rekor MURI