Suara.com - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemedikbudristek) kembali membuka beasiswa unggulan masyarakat berprestasi 2024.
Beasiswa ini terbuka bagi Anda yang ingin melanjutkan pendidikan ke program S1, S2, dan S3. Namun, pastikan bahwa kampus Anda saat ini sudah memiliki akreditasi minimal B. Simak ulasan berikut untuk mengetahui informasi lengkap terkait Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi 2024.
Syarat umum Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi
Bagi Anda yang ingin mendaftar, pastikan sudah memenuhi persyaratan umum berikut.
- Punya sertifikat prestasi akademik.non akademik tingkat nasional dan/atau internasional (poin tambahan).
- Mendapatkan surat rekomendasi dari instansi terkait.
- Tidak sedang menerima beasiswa sejenis dari tempat lain.
- Belum pernah menempuh pendidikan di jenjang yang sama.
- Perguruan tinggi negeri telah terakreditasi B, begitu pula dengan program studi. Bila perguruan tinggi di luar negeri, pastika telah diakui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi.
- Tidak berstatus sebagai dosen, guru, tenaga pendidikan, atau pelaku budaya.
- Beasiswa hanya untuk kelas reguler, bukan kelas eksekutif, khusus, karyawan, jarak jauh, internasional, dan yang diselenggarakan di lebih dari satu negara.
- Berkomitmen mempertahankan IPK minimal 3.0 untuk S1, 3.25 untuk S2, dan 3.25 untuk S3.
Persyaratan khusus beasiswa unggulan masyarakat berprestasi 2024
Berikut ini adalah persyaratan khusus yang harus Anda penuhi untuk mendaftar beasiswa unggulan masyarakat berprestasi 2024.
- Lulusan pendidikan menengah di tahun berjalan atau maksimal dua tahun sebelumnya.
- Punya surat keterangan lulus/penerimaan/letter of acceptance (LoA) unconditional dari perguruan tinggi mahasiswa baru.
- Punya surat keterangan mahasiswa aktif minimal dari dekan fakultas.
- Bukti IPK memenuhi persyaratan.
- Punya kemampuan Bahasa Indonesia yang baik dengan bukti sertifikat dari Badan Pengembangan dan Pembinaan bahasa Kemendikbudristek.
- Nilai ITP/PBT min.500, PTE academic 34, TOEFL IBT 52, IELTS 5.0.
- Buat karya tulis berupa esai menggunakan Bahasa Indonesia dengan ketentuan:
-Judul/tema: Kontribusiku untuk Indonesia setelah menyelesaikan studi.
-Pajang minimal 1.000 kata, maksimal 1.500 kata.
-Terdapat penjelasan mengenai deskripsi diri dan langkah-langkah yang akan dilakukan untuk mewujudkan peran tersebut.
Kelengkapan berkas
Siapkan berbagai berkas berikut untuk mengikuti beasiswa unggulan masyarakat berprestasi.
- KTP.
- KTM (khusus on-going).
- Surat penerimaan/keterangan lulus/LoA Unconditional.
- Surat keterangan aktif kuliah.
- Kartu Hasil Studi semester 1 dan 2 (khusus on-going).
- Ijazah dan transkrip nilai terakhir.
- Sertifikat bahasa Indonesia.
- Surat rekomendasi.
- Surat pernyataan beasiswa unggulan.
Komponen beasiswa unggulan masyarakat berprestasi
Berikut ini adalah komponen beasiswa dari Kemedikbudristek
Baca Juga: Beasiswa NU ke Maroko Jenjang S1 Dibuka, Syaratnya Hafal Al Quran Minimal 8 Juz
- Biaya pendidikan.
- Uang saku bulanan.
- Biaya buku.
Program beasiswa ini akan dibuka mulai 03 Agustus 2024 sampai 17 Agustus 2024.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
Terkini
-
7 Barang MR DIY di Bawah Rp50 Ribu yang Cocok Jadi Kado Natal
-
Hubungan Kepemilikan Kucing dengan Kesehatan Mental, Benarkah Bisa Picu Gangguan Skizofrenia?
-
6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
-
Ramalan Zodiak 17 November 2025: Peluang, Cinta, Keberuntungan dan Keuangan Hari Ini
-
10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Adu Pendidikan Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi yang Berebut Tahta Raja Solo
-
Sunscreen Scora Cocok untuk Tipe Kulit Apa? Ini Kandungan dan Harganya
-
7 Sepatu Lokal Cocok Buat Karyawan WFA di Cafe Rp 100 Ribuan
-
5 Lip Crayon yang Praktis dan Nyaman Dipakai di Bibir, Mulai Rp17 Ribuan
-
7 Parfum Wangi Tahan Lebih dari 10 Jam untuk Anak Sekolah