Suara.com - Rumah Aaliyah Massaid yang terlihat kala memberikan kejutan ulang tahun kepada Reza Artamevia menjadi perbincangan. Pasalnya rumah tersebut dinilai kelewat sederhana untuk ukuran keluarga artis yang sudah berkarier sejak puluhan tahun lalu.
Hal ini seperti terlihat di unggahan akun TikTok @people_strong2, di mana Reza sedang melakukan prosesi potong kue ulang tahun di ruang makan kediamannya. Tampak Aaliyah sempat berpelukan hangat dengan sang ibunda, sementara Thariq Halilintar malah mengantre untuk mendapatkan suapan kue dari Reza.
“Romantis banget keluarga ini. MasyaAllah,” begitulah keterangan yang dituliskan pengunggah video, dikutip pada Rabu (29/5/2024).
Dari potongan video inilah muncul perdebatan soal rumah Reza dan Aaliyah tersebut. Tak sedikit yang mencemooh karena menilai rumah itu kecil dan sederhana, sementara sebagian warganet lain meyakini Reza memiliki sejumlah rumah lain sebagai bentuk investasi
“Tapi katanya artis dari orok aturan rumahnya wow lah,” celetuk warganet, merujuk pada Aaliyah yang kerap digaungkan sebagai artis sejak kecil oleh para penggemarnya.
Aaliyah sendiri memang sudah berkarier di dunia hiburan Tanah Air sejak tahun 2011 atau saat dirinya masih berumur 9 tahun. Tunangan Thariq Halilintar itu mengawali karier dengan bergabung di grup Lollipop dan terus mempertahankan eksistensinya sampai sekarang.
Sebagai penyanyi, adik Zahwa Massaid itu sudah menelurkan sejumlah single seperti “Ulangi” dan “Tak Searah”. Lalu Aaliyah juga pernah membintangi film seperti “Sayap Kecil Garuda” pada tahun 2014, dan serial televisi “Bintang di Langit” pada tahun yang sama.
Sumber pendapatannya yang lain datang dari endorsement, di mana akun Instagram-nya saat ini sudah diikuti jutaan orang. Aaliyah juga meraup banyak uang sebagai brand ambassador dan content creator.
Sayangnya tidak ada informasi detail mengenai jumlah harta kekayaan Aaliyah. Namun diketahui juga bahwa Aaliyah merupakan putri dari Reza Artamevia yang disebut-sebut memiliki harta kekayaan sebesar Rp1,6 miliar setelah puluhan tahun berkarier di dunia tarik suara.
Baca Juga: Bukan Barang Mewah, Ini Kado Terindah Reza Artamevia dari Aaliyah Massaid
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
-
3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya
-
6 Model Frame Kacamata yang Stylish dan Keren di 2025, Mana Pilihanmu?
-
Kapan Jumat Kliwon Bulan November 2025? Catat Ini Tanggalnya